Gus Jazil Dorong Pemerintah Percepat Distribusi Vaksin ke Daerah

- Jumat, 27 Agustus 2021 | 12:31 WIB
Wakil Ketua Umum DPP PKB sekaligus Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Jazilul Fawaid. (ANTARA/HO-MPR RI/am.)
Wakil Ketua Umum DPP PKB sekaligus Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Jazilul Fawaid. (ANTARA/HO-MPR RI/am.)

Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid meminta agar pemerintah dapat terus mempercepat distribusi vaksin ke berbagai daerah. Hal ini untuk mensukseskan target pemerintah memberikan vaksin sebanyak 50 juta dosis setiap bulan mulai September hingga Desember.

Jazilul berujar vaksinasi dinilai sebagai langkah terbaik dalam menciptakan kekebalan komunal atau herd immunity sebagai bagian dari upaya menghentikan laju penyebaran pandemi Covid-19.

Baca Juga: Pemkot Jaksel Mewajibkan Pengunjung TPU Tunjukkan Sertifikat Vaksin

Saat ini, di beberapa daerah masih kesulitan untuk mencukupi kebutuhan vaksinasi warganya. Padahal, antusias masyarakat untuk mengikuti vaksinasi cukup tinggi. Di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, misalnya, hingga saat ini vaksinasi Covid-19 baru tercapai sekitar 40% lebih.

”Kalau dulu banyak masyarakat yang takut divaksin. Ada yang masih mempertanyakan halal atau haram, apakah vaksin aman dan lain-lain, saat ini kepercayaan masyarakat untuk mengikuti vaksinasi terus meningkat,” ujar Jazilul dalam keterangannya, Jumat (27/8/2021).

Disebutkan Jazilul, vaksinasi adalah langkah terbaik untuk menciptakan herd immunity. Dia mengatakan, sesuai instruksi Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin), seluruh jajaran PKB dari tingkat DPP, DPW, DPC, anggota DPR RI, DPRD I dan DPRD II untuk terus melakukan pelayanan dan membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Seperti membantu vaksinasi kepada masyarakat.

"Kita baru bisa melakukan vaksinasi untuk 1.500 orang di tiga titik. Nanti akan terus kita tambah. Saat ini kita masih kesulitan untuk mendapatkan stok vaksin. Ini terus kita upayakan untuk ditambah sehingga seluruh masyarakat dari kelompok manapun, tidak pilih-pilih, bisa divaksin sehingga tercipta herd immunity,” tuturnya.

Menurutnya, dengan dilakukannya vaksinasi, diharapkan semua masyarakat bisa sehat dan kembali bisa menjalankan aktivitasnya seperti pada kondisi normal.

”Ini ikhtiar kita agar masyarakat Gresik dan kita semua sehat karena kalau kesehatan terganggu, itu semua terganggu. Ekonomi kita turun, pekerjaan kita terbengkalai, anak-anak kita nggak bisa sekolah dengan nyaman. Kita, PKB ingin bareng-bareng Pak Bupati semua masyarakat agar kita menjadi masyarakat yang sehat. Nanti setelah sehat, aktivitas kembali normal lagi,” tutupnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X