Viral, Seleb TikTok Gelar Pesta Ulang Tahun Tanpa Prokes saat PPKM, Tuai Kecaman Netizen

- Senin, 26 Juli 2021 | 22:17 WIB
Seleb TikTok gelar pesta ulang tahun tanpa prokes saat PPKM Darurat (TiKTok/ angelinngel)
Seleb TikTok gelar pesta ulang tahun tanpa prokes saat PPKM Darurat (TiKTok/ angelinngel)

Sebuah perayaan ulang tahun seleb TikTok yang digelar cukup meriah di sebuah gedung belum lama ini ramai diperbincangkan warganet.

Pasalnya dalam perayaan pesta ulang tahun tersebut, sejumlah tamu undangan tampak tak mematuhi protokol kesehatan COVID-19 dan digelar saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Hal itu dibagikan oleh salah satu akun TikTok @angelinngel yang mengungkap kekesalannya melihat pesta ulang tahun tersebut padahal sedang PPKM Darurat

"Ini gimana sih lagi PPKM bisa bisanya dia bikin acara birthday dong! Plis lah kasih contoh yang baik, tukang bubur 5 juta didenda, tempat makan take away, mall jualan selain makan ditutup," kata wanita tersebut, seperti dikutip Indozone, Senin (26/7/2021).

@angelinngel

Woi lahh ga ada yg speak up apa gmn sih kasi contoh yang baik dong gimana sih !! #viral #fyp #bday #covid19

? original sound - Ngel - Ngel

Dalam pesta ulang tahun tersebut tampak sejumlah tamu undangan mengenakan pakaian berwarna merah muda tanpa mengenakan masker meramaikan acara tersebut. Mereka juga tampak berjoget dan berfoto ramai-ramai tanpa menjaga jarak. 

Dalam video lainnya, diketahui pula pesta ulang tahun tersebut digelar di salah satu hotel yang ada di Bekasi. Padahal di Bekasi sendiri saat ini sedang diberlakukan PPKM Darurat.

Berdasarkan penelusuran Indozone, diketahui pesta ulang tahun itu digelar oleh seleb TikTok @juyyputrii21, namun video tersebut kini telah dihapus. 

@angelinngel

lagi ppkm loh bs bs nya ngadain acara bday oi !! Emosi gw aseli #covid #covid2021

? original sound - Ngel - Ngel

Sontak, hal itu pun menuai berbagai kecaman dari para netizen yang geram dengan perilaku seleb TikTok yang malah memberikan contoh buruk.

"Tindak lanjuti ya pak! (satgas covid, satpol pp dki) jangan pilih kasih masa pedagang dilarang  lah ini birthday mengundang kerumunan," komentar @teuapal056.

"Gereja ditutup, masjid ditutup, tempat ibadah ditutup sedangkan buat ultah diizinin, gak pake masker lagi plis," komentar @jxptr 

"Gue gedeg sama se geng nya semua, kok bisa orang pada suka haha," komentar @yonotnot 
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X