Pengakuan Terduga Teroris yang Ditangkap: Pernah ke Sukabumi untuk Isi Ilmu Kebal

- Minggu, 4 April 2021 | 12:50 WIB
Personel Densus 88 Anti Teror membawa terduga teroris menuju mobil tahanan. (ANTARA FOTO/Fauzan)
Personel Densus 88 Anti Teror membawa terduga teroris menuju mobil tahanan. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Sebuah video tersebar berisi pengakuan sejumlah terduga teroris yang berhasil ditangkap di wilayah Kabupaten Bekasi, Jakarta Timur hingga Tangerang. Dari pengakuan mereka, mereka sempat pergi ke wilayah Sukabumi dengan tujuan mengisi ilmu kebal.

Dari video yang diterima Indozone, Minggu (4/4/2021), terlihat pengakuan dari seorang pria terduga teroris bernama Zulaimi Agus (ZA). ZA mengaku dirinya bersama kelompoknya sempat datang ke Sukabumi untuk mengisi ilmu kebal di tubuhnya.

"Pada bulan Februari saya berangkat ke Sukabumi bersama jamaah grup tujuan minta doa dan diisi ilmu kebal. Adapun jamaah yang diisi saya, Bang Jun, Habib, Malik, Bambang, Bang Jeri dan Jati," kata Zulaimi dalam video tersebut.

Terduga teroris lain yakni Ahmad Junaidi mengakui dirinya ikut bersama Zulaimi ke Sukabumi. Di Sukabumi, dia menyebut bertemu dengan seseorang yang disebut Abah Popon untuk mengisi ilmu kebal.

"Ada pun pengajian mengajak kami para jamaah untuk pergi ke Sukabumi ke Abah Popon untuk pengisian, untuk jaga-jaga keamanan diri masing-masing," kata Ahmad Junaidi.

Tak hanya itu, terduga teroris atas nama Wiloso Jati mengaku juga ikut serta ke Sukabumi untuk mengisi ilmu kebal. Dirinya beserta kelompoknya pergi ke Sukabumi atas perintah Habib Husein Hasni.

BACA JUGA: Merinding! Pengakuan Teroris Condet: Simpatisan FPI, Ingin Ledakkan Industri Tiongkok

"Habib juga pernah memerintahkan ke anggota untuk mengisi ilmu kebal di Sukabumi ke tempat Haji Popon sebagai pembekalan untuk persiapan aksi," beber Jati.

Seperti diketahui, pasca insiden bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Densus 88 AT Polri menggencarkan penangkapan terduga teroris. Sejumlah terduga teroris berhasil diamankan Polri mulai dari wilayah Kabupaten Bekasi, Jakarta Timur hingga Tangerang.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X