Heboh Tokek Dijual Seharga Rp 1 Triliun di Lombok, Ukurannya Seperti Biawak

- Sabtu, 4 Juli 2020 | 21:21 WIB
Tokek dijual seharga Rp 1 triliun. (Foto: Istimewa)
Tokek dijual seharga Rp 1 triliun. (Foto: Istimewa)

Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan seorang pria yang hendak menjual tokek berukuran jumbo dengan harga Rp 1 triliun, Sabtu, 4 Juli 2020.

Dalam video tersebut, pria ini memperlihatkan tokek yang menurutnya memiliki panjang 8,5 sentimeter yang ia sebut dengan nama tokek julung-julung. Saking besarnya, ukuran tokek tersebut menyerupai biawak.

“Ini tokek julung-julung di NTB, panjang 85 cm. Yang punya Sardi,” ujar pria tersebut.

Video tersebut pun ramai dikomentari netizen. Sebagian heran kenapa harga tokek bisa semahal itu, sementara sebagian lainnya tak percaya itu tokek sungguhan.

"Itu biawak di pakein baju tokek banyak penipuan gitu ???? tokek mana punya jari jari yang panjang sebelah semua sama kalo tokek mah," komentar seorang netizen.

"Serius nanya kenapa harga tokek mahal banget?" kata yang lain.

"Mending ditabung utk biaya hidup masa depan apalgi di tengah pandemi covid ky gini hemat lah, atau disumbang ke org yg membutuhkan," kata yang lain lagi.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by smartgram (@smart.gram) on

Bukan Pertama Kali

Penjualan tokek dengan harga fantastis seperti ini sudah sering viral di media sosial. Pada Mei lalu, video transaksi jual beli tokek seharga Rp 10 miliar juga pernah viral di media sosial. Pada video tersebut si pembeli dan si penjual telah mencapai kesepakatan dan uang muka telah dibayarkan.

Dalam video yang beredar, seorang pria yang merekam bilang kalau tokek tersebut milik Mamek dari Magelang. Sementara pembelinya Hartomi. 

Adapun tokek yang dijual berwarna putih dan berukuran lebih besar dari tokek-tokek pada umumnya yang bergelantungan di langit-langit rumah. Tokek tersebut hinggap dengan tenang di lengan pemiliknya, Mamek.

"Pada tanggal 9 Maret 2020. Kami melakukan transaksi TR. Ukuran 45 sentimeter, punya bapak Mamek dari Magelang. Ini otoris udah dibayar, bapak Hartomi. Dan uangnya udah kami bawa kurang lebih Rp 10 miliar. Ini contoh yang kita bawa, masih ada lagi di belakang. Jadi bagi pemilik tokek atau kuasa barang dari owner, silakan bawa barangnya yang benar kalau mau ditransaksikan, ini bukti keseriusan dari kami," ucap suara seorang pria dalam video tersebut.

Mundur ke belakang, di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, ada seekor tokek raksasa berbobot 64 kilogram yang dihargai Rp 179 miliar. Pemiliknya, Andi Makkuraga Hidayat, membeli tokek tersebut dari seorang remaja Malaysia di Kalabakan.

Tokek digemari karena memiliki bunyi yang khas. Selain itu, dagingnya juga dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit, seperti asma, penyakit kulit, menghancurkan sel-sel tumor maupun kanker, dan dapat menambah stamina.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X