Bambang Widjojanto Keluar dari TGUPP Anies, Wagub DKI: Biasa, Tidak Masalah

- Kamis, 21 Juli 2022 | 10:19 WIB
Bambang Widjojanto (tengah). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)
Bambang Widjojanto (tengah). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memberikan tanggapan terkait pengunduran diri yang dilakukan Bambang Widjojanto dari jabatannya sebagai Anggota Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) DKI.

Mengenai itu, Riza mengaku tidak mempermasalahkannya. Ia menilai, apa yang dilakukan oleh pria yang akrab disapa BW itu merupakan hal yang biasa dalam sebuah struktur.

"Kita kan biasa dalam suatu organisasi, kalau ada yang mundur dari jabatannya, nanti dibantu oleh yang lain. Itu suatu yang biasa, tidak ada masalah," ucap Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (21/7/2022).

Baca juga: Momen Ten Hag Usia 13 Adu Ide dengan Legenda Belanda Johan Cruyff, Jenius Sejak Remaja

Lebih lanjut, Riza pun menilai, keputusan pengunduran diri itu merupakan hak seseorang. Terlebih lagi, saat ini Bambang sedang menjadi kuasa hukum dari mantan Bupati Tanah Bumbu, Mardani Maming dalam sidang praperadilan kasus korupsi.

"Itu menjadi hak dan kewenangan dari Pak BW (Bambang Widjojanto) yang mengundurkan dari TGUPP karena ingin lebih fokus untuk menangani suatu perkara,” ungkapnya.

“Kita harus menjaga jangan sampai ada conflict of interest (konflik kepentingan) di situ ya. Jadi, kebijakan mundur dari TGUPP saya kira itu kebijakan yang sudah tepat," tandas Riza.

Diberitakan sebelumnya, Bambang Widjojanto mengaku mengundurkan diri dari Anggota TGUPP DKI Jakarta. Ia mengungkapkan keputusannya itu bertujuan menghindari konflik kepentingan yang berpotensi muncul dari kasus yang sedang ditanganinya.

"Saya sebaiknya tidak aktif dan mundur agar lebih fokus di praperadilan dan meminimalisasi potensi konflik kepentingan," ungkap Bambang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X