226 Sekolah di DKI Jakarta Siap Ikut Uji Coba PTM Mulai Rabu Besok

- Selasa, 8 Juni 2021 | 23:25 WIB
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan di SDN Petojo Utara 05, Jakarta, Sabtu (5/6/2021).  (photo/ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga)
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan di SDN Petojo Utara 05, Jakarta, Sabtu (5/6/2021). (photo/ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga)

Ada Sebanyak 226 sekolah di Jakarta dijadwalkan siap mengikuti uji coba pembelajaran tatap muka (PTM) tahap kedua, mulai Rabu (9/6) besok.

Kasubag Humas Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta Taga Radja Gah di Jakarta, Selasa, menjelaskan mereka terdiri 83 sekolah yang mengikuti uji coba PTM tahap sebelumnya dan 143 sekolah merupakan sekolah baru yang dinyatakan lulus seleksi uji coba untuk tahap kedua ini dari 300 sekolah yang mendaftar.

"Jadi ada 226 sekolah," kata Taga dikutip dari ANTARA.

Untuk 143 sekolah yang dinyatakan lulus seleksi uji coba dari 300 sekolah yang mendaftar itu, kata Taga, terdiri dari berbagai jenjang pendidikan dan lembaga kursus dan pelatihan (LKP).

"Untuk 143 itu rinciannya SD 76 sekolah, MI satu sekolah, SMP 14 sekolah, MTS 3 sekolah, SMA 11 sekolah, MA 1 sekolah, SMK 33 sekolah, LKP 4 sekolah, totalnya 143," ucap Taga.

Baca juga: Viral Kucing Liar Ini Kunjungi Rumah Orang Asing dengan Pintar Masukkan Kode Pintu

Akan tetapi, Taga belum merinci nama-nama sekolah yang akan melakukan uji coba tatap muka tahap kedua ini.

Dia mengatakan, secara teknis pelaksanaan uji coba tahap kedua akan sama dengan tahap pertama seperti maksimal 50 persen dari kapasitas kelas.

"Kemudian hanya 3-4 jam (pelajaran), pendekatannya 'blended learning', separuh tatap muka separuh di rumah," ujar Taga.

Untuk pelaksanaannya, uji coba tatap muka itu akan berlangsung selama tiga pekan terhitung dari tanggal 9 Juni 2021, hingga 26 Juni 2021.

Setelah pelaksanaan uji coba selesai, Taga mengatakan, bahan evaluasi akan dijadikan pertimbangan untuk melanjutkan sekolah tatap muka di DKI Jakarta.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X