Air Laut Tercemar, Pemprov DKI Pastikan Ikan di Teluk Jakarta Tidak Terpapar Paracetamol

- Rabu, 27 Oktober 2021 | 12:55 WIB
Dokumentasi - Kawasan Teluk Jakarta di Jakarta Utara, Kamis (26/8/2021). (ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)
Dokumentasi - Kawasan Teluk Jakarta di Jakarta Utara, Kamis (26/8/2021). (ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (DKPKP) DKI Jakarta memastikan tidak ada ikan di Teluk Jakarta yang tercemar kandungan paracetamol.

Hal tersebut dipastikan oleh Kepala DKPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati, berdasarkan hasil mengambil sampel biota laut yang dilakukan jajarannya pada 7 Oktober 2021 lalu dari empat titik perairan ibu kota.

"Jadi kami mengambil 23 sampel dari 4 titik. Kami menyebutnya biota laut, jadi ada ikan dan kerang-kerangan," ucap Suharini saat dikonfirmasi, Rabu (27/10/2021).

Ia menjelaskan, penelitian terhadap puluhan sampel tersebut dilakukan di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) DKI untuk diteliti kandungan paracemolnya, dan hasilnya keluar pada 12 Oktober lalu.

Meski hasil penelitian menyebutkan tidak adanya kandungan paracetamol pada ikan-ikan, Dinas KPKP akan kembali melakukan penelitian ulang lantaran Dinas Lingkungan Hidup (LH) menemukan adanya kandungan paracetamol di sampel air yang diambil di Teluk Jakarta.

"Kami menunggu dulu dari teman-teman LH, setelah itu kami akan uji banding di lab yang lain. Jadi, ada dua kali tes untuk peneguhan hasil," terangnya.

BACA JUGA: Buruh Tuntut UMP 2022 Naik Jadi Rp5,3 Juta, Wagub DKI: Pengusaha Masih Banyak yang Berat

Seperti diketahui, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Asep Kuswanto menyebut, perairan Teluk Jakarta saat ini masih tercemar paracetamol. Hal ini diungkapkan berdasarkan hasil penelitian terhadap sampel air yang diambil di Teluk Jakarta beberapa waktu lalu.

"Kandungan (paracetamol) masih ada, sekitar 200 nanogram (Ng)," ucap Asep di Balai Kota DKI, Senin (25/10/2021).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X