Mengenaskan, Dua Pria Tewas Disambar Kereta Api di Grobogan saat Berjemur di Pinggir Rel

- Sabtu, 17 Juli 2021 | 17:42 WIB
Dua pria tewas tersambar kereta api barang di Grobogan saat berjemur (Instagram/andreli48)
Dua pria tewas tersambar kereta api barang di Grobogan saat berjemur (Instagram/andreli48)

Kejadian mengenaskan dialami dua warga Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah yang tewas usai disambar kereta api barang yang sedang melintas di Desa Tlogotirto, Gabus, Sabtu pagi (17/7/2021) sekitar pukul 08.30 WIB. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedua warga itu diketahui bernama Rakiman (60 tahun), dan Suparman (66 tahun).

Berdasarkan keterangan saksi, awalnya Rakiman dan Suparman tengah berjemur di pinggir rel. Tak berapa lama, ada kereta api yang lewat dari arah barat.

Namun, keduanya tak mendengar kedatangan kereta tersebut hingga akhirnya tersambar dan terpental cukup jauh. Keduanya bahkan ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan. 

Satu orang ditemukan tewas di samping persawahan, sedangkan yang satunya lagi di bebatuan samping rel kereta api.

Sementara itu, Humas Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro yang membenarkan kejadian tersebut menjelaskan, akibat kejadian itu kereta api barang mengalami keterlambatan karena berhenti darurat di  Stasiun Sulur usai menerima laporan adanya dua pejalan kaki yang tersambar kereta.

"Kejadian ini mengakibatkan kereta barang andil kelambatan sembilan menit," kata Krisbiyantoro, Sabtu (17/7/2021).

Krisbiyantoro juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas apapun di sepanjang jalur kereta api. Sebab, daerah tersebut harus steril dan bebas dari hambatan yang bisa membahayakan.

-
Instagram/andreli48

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X