Aksi Mulia Mobil Pelat TNI Buka Jalan untuk Ambulans yang Bawa Pasien Kritis, Tuai Pujian

- Jumat, 22 Oktober 2021 | 21:41 WIB
Mobil berpelat TNI mengurai kemacetan dengan membukakan jalan untuk ambulans yang sedang membawa pasien kritis (Istimewa)
Mobil berpelat TNI mengurai kemacetan dengan membukakan jalan untuk ambulans yang sedang membawa pasien kritis (Istimewa)

Video memperlihatkan aksi mobil berpelat TNI yang mengurai kemacetan dengan membukakan jalan untuk ambulans yang sedang membawa pasien kritis viral di media sosial.

Dalam video yang beredar itu, tampak sedang terjadi kemacetan lalu lintas di tengah-tengah guyuran hujan lebat.

Lalu, sebuah mobil berpelat TNI mencoba mengurai kemacetan tersebut dengan membukakan jalan untuk ambulans.

Alhasil, mobil ambulans yang diketahui sedang membawa pasien kritis itu dapat melaju kencang tanpa hambatan.

"Mobil berpelat TNI urai kemacetan membukakan jalan untuk Ambulance membawa pasien kritis," tulis keterangan video dikutip Indozone melalui Instagram @andreli48, Jumat (22/10/2021).

Perekem video, akun Instagram @idris_almusalby menyampaikan rasa terima kasihnya kepada anggota TNI  yang sudah membukakan jalan untuk ambulans yang sedang membawa pasien dalam kondisi tidak sadarkan diri.

"Kami sangat berterima kasih kepada bapak TNI AD, karena pada saat itu kondisi pasien kami kritis tidak sadarkan diri," kata dia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Andre Li (@andreli48)

Sontak video tersebut mendatangkan berbagai reaksi netizen. Banyak netizen yang memuji aksi mulia anggota TNI tersebut.

"Masya Allah," tulis @anitahsmjtk

"Terima kasih orang baik," kata @_inialim

"Adem ngeliat yang kek gini," ujar @sanktuy 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X