Ratusan Polantas Disebar di Titik Perayaan Imlek di Jakarta untuk Atur Lalin dan Prokes

- Senin, 31 Januari 2022 | 19:35 WIB
Warga keturunan Tionghoa melaksanakan sembahyang jelang perayaan Imlek di Wihara Dharma Bhakti, Glodok, Jakarta, Minggu (30/1/2022). (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
Warga keturunan Tionghoa melaksanakan sembahyang jelang perayaan Imlek di Wihara Dharma Bhakti, Glodok, Jakarta, Minggu (30/1/2022). (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

Sebanyak 200 personel Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya bakal disebar di titik-titik perayaan Imlek di Jakarta dan sekitarnya mulai malam ini.

Ratusan personel itu akan bertugas mengatur lalu lintas, hingga menjaga protokol kesehatan (prokes) agar tetap berjalan di titik itu.

Hal itu disampaikan secara langsung oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Sayangnya, Sambodo tidak membeberkan detail lokasi penempatan anggota lantas.

Baca juga: Tiga Mitos Menarik di Tahun Baru Imlek, Kepercayaan Terhadap Monster hingga Roh Jahat

"Kita akan tempatkan anggota lantas di tempat-tempat perayaan imlek untuk mengatur arus dan menegakkan prokes," kata Kombes Sambodo saat dihubungi, Senin (31/1/2022).

Adapun personel lantas yang diturunkan berjumlah 200 orang, yang akan dikerahkan mulai malam ini dan besok.

"200 personel (dikerahkan) mulai malam ini dan besok," beber Sambodo.

Lebih jauh Sambodo mengimbau kepada seluruh masyarakat agar merayakan Imlek tetap dengan menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari virus Corona.

"Rayakan imlek dengan menegakan prokes," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X