Brak! Pengamen Kepruk Kepala Anggota Satpol PP Pakai Gitar di Jaktim

- Sabtu, 15 April 2023 | 12:57 WIB
Satpol PP dipukul dengan gitar (Instagram/@lensa_berita_jakarta)
Satpol PP dipukul dengan gitar (Instagram/@lensa_berita_jakarta)

Sebuah video viral di media sosial karena menampilkan aksi pengamen menyerang anggota Satpol PP di Jakarta Timur dengan gitar. Alhasil, anggota Satpol PP itu pun mengalami luka.

Dilihat Indozone di akun instagram @lensa_berita_jakarta, video memperlihatkan aksi penyerangan yang dilakukan pengamen. Awalnya, seorang pria berlari menghampiri anggota Satpol PP.

Kemudian, pria itu memukul anggota Satpol PP dengan gitar. Pelaku, yang melarikan diri, dikejar oleh anggota Satpol PP lainnya.

-
Satpol PP dipukul dengan gitar (@lensa_berita_jakarta)

Baca Juga: Jika Gak Ada Kejelasan soal Status ASN, 90 Ribu Honorer Satpol PP Bakal Demo!

"Anggota Satpol PP dihajar pengamen pakai gitar di Jatinegara," tulis @akun lensa_berita_jakarta, Sabtu (15/4/2023).

Disebut-sebut, peristiwa itu terjadi di kawasan lampu merah Kodim Lama, Jatinegara, Jakarta Timur, pada Kamis, 13 April 2023 malam WIB.

Kronologi Pemukulan

Kasatpol PP Kota Jakarta Timur, Budhy Novian, membeberkan kronologi aksi penyerangan terhadap anggotanya. Aksi ini diawali saat rombongan Satpol PP hendak kembali ke kantornya sesuai melakukan kegiatan penertiban pada pukul 00.00 WIB.

Saat tiba di TKP, rombongan berhenti karena sedang menunggu lampu merah. Saat bersamaan, sejumlah pengamen langsung melarikan diri.

"Begitu lihat mobil kita mereka pada lari, terus coba kita hampir buat dikasih imbauan. Pas mereka lari, ada satu pengamen balik lagi karena nggak bisa lewat, ada beton di depannya," kata Budhy.

Kemudian, pengamen tersebut malah menyerang salah satu anggota Satpol PP dengan gitar. Akibatnya, anggota tersebut mengalami luka.

"Anggota saya alami luka di bawah kelopak mata sebelah kiri karena pukulan benda itu, gitar," paparnya.

Pelaku Diserahkan ke Polisi

Singkat cerita, pelaku ditangkap dan diserahkan ke Polres Metro Jakarta Selatan. Pihak Satpol PP melaporkan kasus tersebut ke polisi.

Baca Juga: 90 Ribu Honorer Satpol PP Minta Diangkat Jadi ASN, Adian Napitupulu: Mereka Ujung Tombak

"Kita buat laporan, tapi karena disuruh visum dulu ya di visum dulu terus balik lagi ke Polres buat LP (laporan polisi)," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X