Farhat Abbas Sarankan Jokowi Ganti Menteri yang Cuma Diam Membisu: Ngapain Dipelihara

- Senin, 12 Oktober 2020 | 20:51 WIB
Kolase Farhat Abbas (Instagram @farhatabbasofficial) dan Presiden Joko Widodo (Twitter @jokowi)
Kolase Farhat Abbas (Instagram @farhatabbasofficial) dan Presiden Joko Widodo (Twitter @jokowi)

Pengacara sensasional Farhat Abbas menyarankan Presiden Joko Widodo mengganti menteri-menterinya yang cuma diam membisu.

Padahal saat ini bangsa sedang menghadapi persoalan besar.

Permintaan ini disampaikan Farhat melalui akun Instagram @farhatabbasofficial, Senin (12/10/2020).

"Saran buat pak Presiden, ganti aja menteri2nya yang cuma diam membisu, yang gak bisa membantu atau mencari solusi masalah bangsa," tulis Farhat.

Farhat pun menyarankan Jokowi agar mengganti menteri-menteri yang hanya diam membisu tersebut dengan relawan yang dulu mati-matian berjuang untuknya.

"Ganti aja ama relawan2 yang dulu teriak2 mati2an membela dan berjuang buat Pak Jokowi,,ngapain dipelihara orang2 yang pendiam2 dan gak bisa kerja,, hanya satu dua orang saja suara menteri yang terdengar dan membela pak Jokowi,," tulisnya.

Unggahan Farhat ini pun mendapat beragam komentar dari netizen.

"farhat jadi menteri kelautan , tenggelamkan !!" tulis @rizaljuliyana.

"Biar diganti kalau kinerjanya sama buat apa..alangkah bagusnya ganti semua," tulis @rikipoleang5.

"Farhat, ente berani nggak ngadepin Bang Hotman Paris," tambah @bambanghariyoto.

Simak unggahan Farhat selengkapnya di bawah ini:

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Diamnya kelewatan,,pak @jokowi

A post shared by Farhatabbas (@farhatabbasofficial) on

Artikel Menarik Lainnya:

 

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X