Catat! JIS Grand Launching, Transjakarta Siapkan Armada Khusus dan Ini Rekayasa Lalinnya

- Minggu, 24 Juli 2022 | 09:29 WIB
Bus Transjakarta, disiapkan jelang grand launching JIS. (Jafriyal/Z Creators)
Bus Transjakarta, disiapkan jelang grand launching JIS. (Jafriyal/Z Creators)

PT Transjakarta menyiapkan armada khusus untuk penumpang yang ingin menyaksikan acara pembukaan Jakarta International Stadium (JIS) pada Minggu, 24 Juli 2022. Selain untuk menghindari kemacetan, JIS juga memiliki lahan parkir yang terbatas. 

-
Bus Transjakarta, disiapkan jelang grand launching JIS. (Jafriyal/Z Creators)

Armada khusus tersebut akan memiliki tanda lampu di bus dengan kode JIS 3 (Harmoni-Senen), JIS4 (Senen-JIS), TGS40 (ITC Cempaka Mas-JIS) dan TGS41 (Tanah Abang-JIS). Armada khusus JIS 3 dan 4 akan beroperasi mulai pukul 09.00 WIB, sedangkan TGS40 dan 41 akan beroperasi mulai pukul 10.00 WIB. 

-
Bus Transjakarta khusus jelang grand launching JIS. (ISTIMEWA)

Total ada 35 bus khusus JIS yang tersebar di seluruh Jakarta. Sejalan dengan rencana Transjakarta, hal senada juga disampaikan oleh Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Chaidir. Dirinya mengimbau masyarakat yang akan menghadiri peresmian (JIS) untuk menggunakan transportasi umum.

"Lokasi parkir yang disediakan memiliki kapasitas yang terbatas. Untuk itu, kami mengimbau warga yang telah memiliki tiket menonton acara Grand Launching #StadionKita JIS dapat menggunakan transportasi umum," kata Chaidir dalam keterangannya, Sabtu (23/7/2022).

-
Rekayasa lalin menuju JIS. (ISTIMEWA)

Selain itu akan ada rekayasa lalin menuju dan keluar JIS yang akan diberlakukan Dishub Jakarta mulai pukul 14.00-21.00 WIB. 

-
Rekayasan keluar JIS. (Jafriyal/Z Creators)

Ada tiga lokasi penutupan jalan terbatas di jam tersebut yaitu di simpang perlintasan sebidang kereta api Jalan Sunter Permai Raya-Jalan RE Martadinata, Simpang Jalan Sunter Permai Raya-Jalan Bisma Raya dan Simpang Jalan Danau Sunter Barat-Jalan Danau Sunter Utara. 

Sedangkan pengalihan lalu lintas keluar JIS menuju Jalan Sunter Permai Raya mulai pukul 18.00-21.00 WIB.

"Penutupan terbatas di Simpang Jalan Bisma Raya-Jalan Sunter Permai Raya ke arah utara untuk lalu lintas umum kecuali shuttle bus sekolah yang melayani lima lokasi kantong parkir di sekitar JIS," kata Chaidir.

Saat pembukaan JIS juga akan digelar pertandingan persahabatan antara Persija dengan Chonburi FC akan berlangsung. Selain itu, acara juga akan diramaikan dengan penampilan Dewa 19 featuring Virzha, Kotak dan Setia Band. Sedangkan acara yang dipandu oleh Choky Sitohang dan Astrid Tiar.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X