Jumlah Korban Jiwa Virus Korona di Tiongkok Terus Bertambah

- Kamis, 30 Januari 2020 | 09:17 WIB
Penanganan pasien di Central Hospital of Wuhan. (THE CENTRAL HOSPITAL OF WUHAN VIA WEIBO /via REUTERS)
Penanganan pasien di Central Hospital of Wuhan. (THE CENTRAL HOSPITAL OF WUHAN VIA WEIBO /via REUTERS)

Jumlah korban jiwa akibat wabah Virus Korona di Tiongkok kembali bertambah. Pada Kamis (30/1/2020) jumlah korban jiwa bertambah sebanyak 38 orang. Total, sejauh ini ada 170 orang yang menjadi korban jiwa.

Dilansir Antara dari Jiangkang Zhongguo, sebanyak 37 korban jiwa berasal dari Provinsi Hubei. Sedangang satu orang korban jiwa lagi berasal dari Provinsi Sichuan.

Hingga saat ini, tercatat ada 7.736 kasus positif Virus Korona. Kemudian, ada 12.167 orang terduga terkena virus ini, serta 124 orang dinyatakan sembuh dari Virus Korona. Angka ini termasuk 10 kasus di Hong Kong, tujuh di Makau dan delapan di Taiwan.

Data persebaran wabah ini, Provinsi Hubei tercatat yang tertinggi dimana ada 4.586 kasus Virus Korona, 162 orang meninggal dan 90 orang dinyatakan sembuh.

Kota Wuhan sebagai Ibukota Provinsi Hubei memiliki 2.261 kasus Virus Korona, 129 orang tewas dan 54 orang dinyatakan sembuh.

Kota Wuhan sebagai titik episentrum wabah virus mematikan itu memberikan andil yang cukup besar dengan 2.261 kasus dan 129 tewas serta 54 sembuh. Jauh melebihi kota lainnya di Provinsi Hubei.

Sementara itu, Ratusan Warga Negara Indonesia (WNI) masih 'terperangkap' di Provinsi Hubei, sejak diberlakukannya penutupan di sejumlah kota. Tercatat ada 102 WNI di Wuhan, 55 WNI di Xianning, 52 WNI di Huangshi, 20 WNI di Jingzhou, 3 WNI di Xiangyang, 10 WNI di Enshi dan 2 WNI di Yinchang. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X