Salat Jumat Perdana Digelar setelah 86 Tahun, Hagia Sophia Turki Trending Topic

- Jumat, 24 Juli 2020 | 17:27 WIB
Salat perdana di Hagia Sophia Turki.
Salat perdana di Hagia Sophia Turki.

Hari ini, Jumat (24/7/2020), merupakan hari bersejarah bagi penduduk Turki dan dunia pada umunya.

Setelah 86 tahun, situs bersejarah yang ada di negara tersebut, Hagia Sophia, kini kembali berfungsi sebagai masjid.

Pada hari ini, umat Muslim di Turki beramai-ramai mendatangi situs tersebut untuk menunaikan salat Jumat berjamaah untuk kali pertama sejak puluhan tahun lalu.

Bahkan, momentum salat perdana ini menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Netizen asal Turki beramai-ramai mengunggah momen bersejarah itu dan mengundang decak kagum dari berbagai kalangan.

"President #Erdogan, appears dozing off after a while, attends first Friday prayer in #HagiaSophia after its conversion into a mosque. Hours-long ceremony, televised in dozens of national networks, is aimed to pump up religious euphoria and nationalist exhilaration in #Turkey," tulis akun @abdbozkurt.

"Turkish-German woman celebrates opening of #HagiaSophia as a mosque," tulis akun @Elis_GJ.

 

Netizen lainnya, @Secilcalisir, mengunggah ribuan orang berjalan menuju Masjid Hagia Sophia guna melaksanakan salat Jumat.

"Ba?örtülü karde?lerimizin zulme u?rad??? günlerden Ayasofya'n?n aç?ld??? günlere...Allah-u Ekber!Elhamdülillah! (Dari hari-hari ketika saudara kita yang berjilbab dianiaya, dari hari-hari ketika Hagia Sophia dibuka ...Allah-u Akbar! Alhamdulillah!)" tulisnya.

 

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X