Anies Diminta Batalkan Wacana Seragam PNS Bernuansa Persija

- Kamis, 4 Juli 2019 | 13:02 WIB
ANTARA/Arif Firmansyah
ANTARA/Arif Firmansyah

Pentolan North Jak (NJ) Mania, Farid, meminta Gubernur Anies Baswedan membatalkan wacana pembuatan seragam bernuansa Persija untuk PNS. Farid menganggap program itu tidak relevan karena ibukota bukan milik tim Macan Kemayoran. 

"Sebenarnya tidak etis kalau Pak Gubernur mempunyai wacana seperti itu. Ada lima wilayah di Jakarta, yang masing-masing mempunyai klub, terutama di utara. Saya harap wacana itu dibatalkan, ditinjau lagi," kata Farid. 

Farid mengimbau kepada Anies untuk lebih memerhatikan klub lain di Jakarta, misalnya Persitara. Dia menegaskan terpilihnya Anies sebagai petahana berkat suara semua kalangan. 

"Gubernur bukan hanya dipilih teman-teman Jakmania. Gubernur dipilih oleh warga DKI, sama kami juga," ujar Farid.  

Pihak NJ berencana mengajukan keberatan mereka langsung kepada Anies. Namun, Pemerintah Kota Jakarta Utara masih belum memberikan lampu hijau. 

"Saya sebenarnya mau melayangkan surat keberatan ke Gubernur. Namun, tadi ada arahan dari pak wawan kalau bisa jangan dulu," tutupnya.

Sebelumnya, Anies bakal menggelar sayembara untuk mendapatkan desain seragam PNS DKI bernuansa Persija. Seragam itu bakal dipakai PNS bekerja ketika Bambang Pamungkas dan kawan-kawan bertanding.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X