Merapi Erupsi, Ini Imbauan BNPB...

- Kamis, 13 Februari 2020 | 11:09 WIB
Erupsi Gunung Merapi. (ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho)
Erupsi Gunung Merapi. (ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho)

Kapusdatinkom Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo mengatakan, menyusul terjadinya erupsi Gunung Merapi, Kamis (13/2/2020) pukul 05.16 WIB, status Gunung Merapi saat ini adalah Siaga 2.

Sehubungan dengan status tersebut, Agus menyampaikan bahwa masyarakat saat ini dilarang melakukan aktivitas dalam jarak radius 2 kilometer (km) dari kawah Gunung Merapi.

"Berdasarkan informasi dari PVMBG (Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi), status Gunung Merapi saat ini Siaga 2, jadi masyarakat tidak boleh beraktivitas dalam radius 2 km dari kawah," ujar Agus Wibowo saat dihubungi Indozone, Kamis (13/2/2020).

Menurut Agus, hingga saat ini belum diperlukan proses evakuasi terhadap masyarakat sekitar, karena jarak tinggal terdekat masyarakat dengan kawah Merapi masih di batas aman.

"Belum ada evakuasi. Nanti jika diperlukan, dari PVMBG akan berkoordinasi dengan BNPB," tutur Agus

Berdasarkan laporan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun Twitternya @BPPTKG, diketahui erupsi gunung yang terletak di perbatasan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah tersebut terekam seismogram dengan amplitudo 75 mm dan durasi 150 detik. Adapun tinggi kolom abu diketahui mencapai 2.000 meter.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X