Menkominfo Mengaku Belum Pernah Menonton Youtube Kimi Hime

- Jumat, 26 Juli 2019 | 20:52 WIB
(photo/ANTARA FOTO/Reno Esnir)
(photo/ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Menteri Komunikasi & Informatika Rudiantara, mengaku belum pernah menonton video Youtube Kimberly Khoe atau Kimi Hime. Dia mengaku diberi tahu oleh wartawan mengenai Kimi Hime.

"Saya belum pernah nonton. Malah saya dikasih tahu teman-teman wartawan. Ini lho isinya, ini lho gambarnya," kata dia di Jakarta, Jumat, 26 Juli 2019. Nama Kimi Hime didengarnya saat rapat kerja dengan Komisi I DPR.

Meski banyak aduan soal konten Youtube Kimi Hime, Rudiantara mengaku tak bisa serta-merta memblokir lantaran pemerintah tak bisa bertindak otoriter.

Namun, Rudiantara akan melakukan beberapa pendekatan, di mana tahap awalnya adalah pembinaan.

"Kalau enggak bisa dihubungi, ya, kita lakukan tahap selanjutnya. Itu pun kita kasih tahu agar menyesuaikan kontennya. Tidak bisa main blokir," ungkapnya.

Tahapan pemblokiran diakui Rudiantara ketika Kominfo memblokir aplikasi Tik Tok dan Telegram.

Kedua perusahaan itu dipanggil untuk berdiskusi agar melakukan penyesuaian dengan norma-norma yang ada di Tanah Air.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X