Kakak Ketum PKB: Saya Diskusi Soal Pembangunan Manusia

- Selasa, 22 Oktober 2019 | 15:46 WIB
Politisi PKB Abdul Halim Iskandar tiba di Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (22/10). (Antara/Puspa Perwitasari)
Politisi PKB Abdul Halim Iskandar tiba di Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (22/10). (Antara/Puspa Perwitasari)

Satu per satu calon menteri Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin tiba di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (22/10). Mereka berasal dari berbagai kalangan, baik politikus maupun profesional. 

Sekitar pukul 13.50 WIB, muncul sosok politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Ia adalah Abdul Halim Iskandar, adik dari Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, yang merupakan salah satu perwakilan partai yang akan jadi salah satu menteri Jokowi - Ma'ruf Amin.

"Hari ini saya ditimbali bapak presiden, kemudian diskusi agak banyak dan agak dalam mengenai pembangunan masyarakat baik di sektor ekonomi, infrastruktur dan sektor sosial," ujarnya di Istana Negara (22/10).

Ia menegaskan, Jokowi sudah sangat paham, karakternya sebagai orang Jawa Timur dan orang desa.  Namun, dirinya tidak tau apa jabatan yang akan diembannya.

"Saya enggak tau mau ditaruh dimana, yang pasti PKB, sebagai pengusung 2 periode Jokowi, tegak lurus akan mendukung dan mensukseskan seluruh program Pak Jokowi sebagai Presiden Indonesia," katanya.

Siapa sebenarnya sosok Abdul Halim? Selain pernah menjadi Ketua DPRD Jatim, ia juga pernah berniat maju menjadi Gubernur Jatim. 

Sayangnya, ia gagal. Internal PKB justru memberikan dukungan kepada Saifullah Yusuf, yang akhirnya kalah dari Khofifah Indar Parawansa.  

Ia juga pernah mendapat panggilan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Juli 2018. Abdul Halim diperiksa sebagai saksi untuk kasus dugaan gratifikasi di Pemkab Nganjuk.

Artikel Menarik Lainnya:

5 Jalanan Indah di Indonesia, Nomor 4 Paling Beda!

7 Orang Jadi Pembantu Jokowi Susun Kabinet

BMKG Ungkap Penyebab Suhu Panas yang Melanda Indonesia

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X