Menkes akan Bantu Proses Mediasi IDI dengan Dokter Terawan Terkait Pemecatan

- Selasa, 29 Maret 2022 | 09:54 WIB
Mantan menteri kesehatan dr. Terawan Agus Putranto. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Mantan menteri kesehatan dr. Terawan Agus Putranto. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin angkat bicara ihwal rekomendasi Majelis Kehormatan Etik Kedokteran (MKEK) Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk memberhentikan dr Terawan Agus Putranto sebagai anggota IDI.

Menurut Budi, dirinya kan membantu proses mediasi antara IDI dengan dr Terawan. Hal ini guna membangun komunikasi yang kondusif di antara kedua belah pihak.

"Kemenkes akan memulai dan membantu proses mediasi antara IDI dan anggota-anggotanya, agar komunikasnya baik sehingga situasi yang terbangun kondusif," tutur Budi dilihat dalam YouTube Kemenkes RI, Selasa (29/3/2022).

Budi menyatakan bahwa dirinya sangat mengharapkan agar diskusi, komunikasi IDI dengan semua anggotanya bisa berjalan dengan baik.

"Saya sangat mengharapkan agar dikusi, komunikasi, hubungan antara IDI dengan seluruh anggotanya bisa terjalin dengan baik," jelas Budi.

Baca juga: Perintah Anies ke Anak Buah: Jangan Sampai Kita Bangun Hal hanya Bisa Difoto

Ia menambahkan bahwa sekarang ini masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan bersama-sama pasca pandemi Covid-19 melanda Indonesia.

"Kita harus berpikir kerahkan energi agar membuat masyarakat sehat," tukasnya.

Sebelumnya diwartakan, Mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto diberhentikan dari keanggotaan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Pusat. Keputusan ini merupakan rekomendasi dari Majelis Kehormatan Etik Kedokteran Ikatan Dokter Indonesia (MKEK IDI).

Kabar pemberhentian Terawan pertama kali muncul usai Epidemiolog, Pandu Riono membagikan video yang berasal dari Muktamar ke-31 IDI di Banda Aceh.

“Terawan diberhentikan secara permanen dari keanggotaan IDI, salah satu keputusan Muktamar XXXI di Kota Banda Aceh,” tulisnya dalam keterangan unggahan, Jumat (24/3/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X