Identitas Pelat Mobil RFS Terungkap: Memang Milik Rachel Vennya, Tapi Ada yang Aneh

- Jumat, 22 Oktober 2021 | 18:06 WIB
Rachel Vennya dan Pelat Mobil miliknya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).
Rachel Vennya dan Pelat Mobil miliknya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Polda Metro Jaya membeberkan identitas dari pelat mobil B-139-RFS yang merupakan  pelat yang dipakai oleh Rachel Vennya. Polisi menyebut identitas dari pelat tersebut benar milik Rachel namun berbeda jenis kendaraan.

"Jadi kalau dari data base ranmor yang ada di kita, B-139-RFS itu memang betul kepunyaan Rachel Vennya," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo  Purnomo Yogo kepada wartawan, Jumat (22/10/2021).

Sambodo menyebut ada ketidaksesuaian dari nomor polisi dan kendaraan yang dipakai oleh Rachel. Rachel diketahui memakai pelat RFS di mobil Vellfire warna hitam.

"Cuma di data kita mobil itu berwarna putih sementara dari hasil fakta dan tangkapan teman-teman mobil yang digunakan itu berwarna hitam," beber Sambodo.

-
Rachel Vennya dan Pelat Mobil miliknya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Baca Juga: Kasus Kematian Turun! Update Corona RI 22 Oktober: Positif 760, Meninggal 33 Orang

Seperti diketahui, usai diperiksa di Polda Metro Jaya semalam terkait kasus kabur dari karantina, Rachel Vennya menaiki mobil Toyota Vellfire hitam dan keluar dari Mapolda Metro Jaya. Yang menarik, mobil yang ditumpangi Rachel memakai pelat RFS yang diketahui merupakan pelat khusus yang diperuntukan untuk pejabat.

Pelat itu diketahui dengan nomor B-139-RFS. Namun, Polda Metro menyebut pelat RFS dapat dipesan oleh masyarakat sipil.

Pelat RFS pesanan berbeda dengan pelat yang dipakai pejabat. Perbedaannya antara lain pelat RFS warga sipil hanya diisi tiga angka, sedangkan pelat pejabat diisi empat angka dengan angka pertama diisi angka 1.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X