Kegiatan Anies Usai Tak Jadi Gubernur DKI: Main Burung hingga Jalan Kaki Bareng Istri

- Selasa, 18 Oktober 2022 | 13:12 WIB
Anies Baswedan sedang memandikan burung (Instagram/@aniesbaswedan)
Anies Baswedan sedang memandikan burung (Instagram/@aniesbaswedan)

Anies Baswedan membagikan sejumlah kegiatannya setelah tidak lagi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta sejak Minggu (16/10/2022) kemarin. Hal itu dibagikan melalui unggahan akun Instagram resminya.

Dalam keterangan unggahannya, Anies melakukan sejumlah kegiatan sebagai warga Jakarta, yakni yang pertama menghadiri pertemuan orang tua dan guru di sekolah anaknya.

“Alhamdulillah, hari pertama kembali sebagai warga Jakarta. Bareng Fery jalan kaki ke sekolah Kaisar, untuk menghadiri undangan pertemuan orang tua dan guru, yang sudah lama absen,” tulisnya yang dikutip Selasa, (18/10/2022).

Tak hanya itu, Anies dan sang istri, yakni Fery Farhati juga meyempatkan diri untuk berbelanja buah-buahan dari pedagang keliling di dekat rumahnya.

Baca Juga: Anies Buka Isi Pertemuan dengan Jenderal Andika Perkasa, Ternyata Bahas soal Jakarta

“Dan di gang depan rumah, anak-anak pada main sepak bola, jadi saya ajak main tendang-tangkap bola,” ungkap Anies.

Lebih lanjut, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini juga menyempatkan untuk melakukan rutinitas lainnya, yakni memandikan sejumlah koleksi burung, dan memberi hewan peliharaannya itu makanan

Baca Juga: Ditanya Sosok Cawapres, Anies Baswedan: Waktu Masih Panjang!

“Sore harinya bisa kembali melakukan rutinitas untuk memandikan koleksi burung sekaligus memberi mereka pakan, ada Anis Merah, Kacer, dan Kenari yang menemani suasana sore di rumah kami,” tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X