Buru Pengedar Narkoba Sampai Sumatera, Polres Jakbar Sita Ratusan Kg Ganja

- Rabu, 26 Agustus 2020 | 08:49 WIB
Polres Jakbar amankan ratusan kg ganja di Sumatera Barat. (Humas Polres Metro Jakarta Barat)
Polres Jakbar amankan ratusan kg ganja di Sumatera Barat. (Humas Polres Metro Jakarta Barat)

Pergerakan Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat ternyata hingga ke pulau yang berbeda saat memburu pengedar narkoba. Dari buruan itu, Polres Jakbar berhasil mengamankan ratusan kilogram narkotika jenis ganja.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ronaldo Maradona Siregar membenarkan hal tersebut. Setidaknya ada dua orang yang diamankan polisi terkait kasus itu.

"Iya benar, kami kembali berhasil mengungkapkan peredaran narkoba jenis ganja yang dipimpin Kanit 2 AKP Maulana Mukarom," kata Kompol Ronaldo dalam keterangannya seperti diterima Indozone, Rabu (26/8/2020).

Dua orang yang diamankan polisi itu merupakan sopir dan kernet truk. Truk itu kedapatan membawa ratusan kg ganja yang dikemas dalam tujuh karung.

Sindikat ini disinyalir merupakan pengedar narkoba lintas provinsi di Solok, Sumatera Barat. Kanit 2 AKP Maulana Mukarom mengatakan pengungkapan kasus itu merupakan hasil pengembangan kasus bulan Januari di Mandailing Natal Sumatera Utara dengan total barang bukti 308 kilogram  ganja dan pemusnahan ladang enam Hektar ganja di desa Banjar Lancar Madina Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

Sayangnya Polres Metro Jakarta Barat belum mengungkap secara detail kasus tersebut. Tersangka dan barang buktinya kini berada di Polres Jakbar untuk diproses lebih lanjut.

"Saat ini tersangka beserta barang bukti sudah kami amankan. Untuk lebih jelasnya akan kami sampaikan nanti saat release live streaming melalui akun resmi instagram @polres_jakbar," pungkas Maulana.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X