WHO Larang Penggunaan Masker saat Beraktivitas Fisik

- Kamis, 3 Desember 2020 | 16:27 WIB
Warga mengenakan masker dan face shield saat bersepeda di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (14/6/2020). (INDOZONE)
Warga mengenakan masker dan face shield saat bersepeda di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (14/6/2020). (INDOZONE)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengeluarkan pedoman pembaruan yang mengatakan bahwa masker tidak boleh dipakai selama aktivitas fisik dengan intensitas yang kuat. Pedoman yang dikeluarkan pada Selasa lalu itu bukan hal yang baru, namun mengejutkan para ahli.

WHO mengatakan pedoman yang diperbarui mencakup anjuran pemakaian masker yang diperketat dalam situasi selain olahraga berdasarkan hasil penelitian terbaru.

Masker disebut bukan pelindung satu-satunya untuk mencegah virus, namun bagian dari rencana untuk mencegah penularan virus. WHO mengatakan tindakan pencegahan virus bisa dilakukan dengan menjaga jarak dan menyediakan ventilasi yang baik.

WHo juga menyebut beberapa penelitian menunjukkan seseorang yang memakai masker selama aktivitas fisik ringan hingga sedang dapat menyebabkan efek kardiovaskular dan paru negatif yang signifikan, termasuk pada orang yang sehat.

BACA JUGA: Angka Kematian Covid-19 di Meksiko Tertinggi Hari Ini, Corona Dunia Kini Hampir 65 Juta

"Orang tidak boleh memakai masker selama aktivitas fisik yang intens karena masker dapat mengurangi kemampuan bernapas dengan nyaman," tulis WHO dikutip dari Business Insider, Kamis (3/12/2020).

WHO menambahkan, keringat yang muncul selama aktivitas fisik dapat membuat masker menjadi lebih cepat basah sehingga membuat seseorang kesulitan bernapas. Hal ini disebut dapat mendorong pertumbuhan mikroorganisme.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X