Pemprov DKI Sudah Perbolehkan Bioskop Beroperasi di Tengah Pandemi

- Selasa, 7 Juli 2020 | 14:55 WIB
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, Cucu Ahmad Kurnia. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, Cucu Ahmad Kurnia. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)

Pemerintah Provinisi (Pemprov) DKI Jakarta kini sudah memperbolehkan sejumlah industri dan pusat ekonomi beroperasi di masa perpanjangan PSBB transisi, salah satunya bioskop. Padahal saat ini pandemi virus corona (Covid-19) masih terjadi di Ibu Kota.

"Iya betul (SK pembukaan bioskop)," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, Cucu Ahmad Kurnia, di Jakarta, Selasa (7/7/2020).

Cucu menjelaskan, dalam pembukaan atau operasional bioskop, para pengelola harus tetap menjalankan protokol kesehatan untuk cegah penularan serta penyebaran Covid-19. Hal ini sama seperti sektor-sektor lain yang terlebih dahulu diperbolehkan beroperasi.

"Pengawasannya sama seperti yang kita laksanakan sekarang," ujarnya.

Dia menambahkan, diperbolehkannya bioskop di DKI Jakarta beroperasi mulai kemarin, Senin (6/7/2020). Mereka yang melanggar aturan yang ada akan tetap diberi sanksi sesuai peraturan yang telah ditentukan Pemprov DKI Jakarta.

"Iya (mulai besok)," pungkasnya.

Dalam SK yang diperoleh Indozone, setidaknya ada enam poin yang dijelaskan Disparekraf DKI Jakarta. Salah satu poin itu ialah bidang usaha pariwisata yang dapat beroperasi pada perpanjangan fase I masa transisi. Berikut detailnya:

Ketiga, bidang usaha pariwisata yang dapat beroperasi pada perpanjangan Fase I masa transisi adalah sebagai berikut:

A. Hiburan dan Rekreasi, mulai tanggal 06 Juli -16 Juli 2020:

1. Pemutaran Film (bioskop)
2. Produksi Film
3. Penyelenggaraan Pertunjukan/NOBAR di Ruang Terbuka

B. Penyelenggaraan Pertemuan, mulai tanggal 06 Juli -16 Juli 2020:

1. Corporate event (outdoor)
2. Meeting

C. Gelanggang Rekreasi Olahraga kecuali Gelanggang Renang/Kolam Renang, mulai tanggal 12 Juli -16 Juli 2020

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X