Angkatan Laut Tiongkok Luncurkan Kapal Rudal Jelajah Terbesar di Asia

- Rabu, 15 Januari 2020 | 18:18 WIB
Kapal Rudal Jelajah Terbesar di Asia type 005. (photo/CGTN/CNR)
Kapal Rudal Jelajah Terbesar di Asia type 005. (photo/CGTN/CNR)

Angkatan laut Tiongkok meluncurkan kapal rudal jelajah terbesar di Asia dan terbesar kedua di dunia pada Minggu (12/1) lalu. Kapal perusak Type 005 Nanchang ini resmi bergabung dengan Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok dalam upacara peluncuran di Kota Pelabuan Shandong, Qingdao.

Dikutip melalui laman Sputnik, Kantor Berita Xinhua melaporkan pada Selasa (14/1) bahwa kapal perang tersebut telah selesai pengujian sejak tahun lalu dan telah dioperasikan dengan armada pada 2017.

-
Kapal Rudal Jelajah Terbesar di Asia type 005. (photo/CGTN/CNR)

"Nanchang tampil di parade sebagai bagian dari perayaan, tetapi banyak peralatannya, termasuk radar, komunikasi dan sistem senjta dan sistem lainnya belum benar-benar selesai," kata PLA.

Sumber PLA mengatakan kepada South China Morning Post pemilihan waktu peluncuran dilakukan dengan hati-hati setelah pemilu Taiwan pada Sabtu (11/1), agar tidak terlihat sebagai upaya untuk mempengaruhi mereka.

-
Kapal Rudal Jelajah Terbesar di Asia type 005. (photo/CGTN/CNR)

Kapal type 005 ini hampir sepertiga lebih besar dari kapal perusak utama Angkatan Laut AS kelas Arleigh Burke, dan dua kali ukuran kapal perusak kelas Sovremenny Rusia. Diperkirakan kecepatan tertinggi 30 knot, kira-kira sebanding dengan dua kapal perang lainnya.

Selain itu, Tipe 055 akan memiliki helikopter anti-kapal dan anti-kapal selam yang kuat yang dapat digunakan dalam bentuk versi angkatan laut dari helikopter Z-20.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X