Polda Metro Serahkan Jasad Cai Changpan ke Pihak Lapas dalam Waktu Dekat

- Senin, 19 Oktober 2020 | 14:48 WIB
Konferensi pers kasus kematian narapidana Cai Changpan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (19/10/2020). (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Konferensi pers kasus kematian narapidana Cai Changpan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (19/10/2020). (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Usai menemukan dan melakukan otopsi ke jasad narapidana asal Tiongkok, Cai Changpan, polisi akan melimpahkan jasad Cai ke pihak lapas. Sebab, jasad Cai itu masih wewenang dari pihak lapas.

"Tindak lanjut kami selanjutnya almarhum masih di Kramat Jati dalam waktu dekat diserahkan ke Lapas Kelas 1 Tangerang," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (19/10/2020).

Nana mengatakan nantinya jasad Cai akan diserahkan ke pihak keluarga dari Cai Changpan. Jasad itu akan diserahkan langsung oleh pihak lapas.

"Yang pasti pihak keluarga yang akan mengambil setelah nanti diserahkan dari lapas," beber Nana.

Seperti diketahui, seorang narapidana narkotika sekaligus WN Tiongkok, Cai Changpan berhasil kabur dari Lapas Tangerang pada September 2020. Napi itu melarikan diri dengan cara menggali lubang dari sel menuju ke luar lapas.

Aksi pelarian sang napi pun usai setelah sekitar satu bulan lamanya bersembunyi di wilayah Hutan Tenjo, Bogor. Dia ditemukan tewas gantung diri pada Sabtu (17/10/2020).

Hasil otopsi menyimpulkan jika sang napi terbukti bunuh diri bukan dibunuh. Polisi memastikan jasad itu benar merupakan Cai Changpan dari sidik jari jasad tersebut.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X