Ratusan Mahasiswa Tiba di Lokasi Demo, 1 Orang Diduga Provokator Langsung Ditangkap Polisi

- Kamis, 21 April 2022 | 14:28 WIB
Sejumlah mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa di patung kuda, Jakarta Pusat. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Sejumlah mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa di patung kuda, Jakarta Pusat. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Ratusan mahasiswa tiba di titik lokasi aksi unjuk rasa, yakni di kawasan Monumen Nasional (Monas) atau Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat. Mereka datang dengan satu mobil komando, dan diikuti oleh ratusan peserta di belakang. 

Saat tiba di lokasi, polisi langsung merapatkan barisan dengan memblokade jalan di sekitar bundaran Medan Merdeka Barat. Sejumlah mahasiswa pun meminta agar aparat membuka jalan mereka. 

"Izinkan kami masuk. Kalau tidak, kami akan menerobos masuk. Hidup mahasiswa, hidup mahasiswa," teriak sang orator, Kamis (21/4/2022).

"Kawan-kawan sepakat bahwa kita harus masuk ke Istana? Rapikan barisannya kawan-kawan. Kita dorong satu langkah maju ke depan," tambahnya. 

Baca Juga: Antisipasi Penyusup Demo Mahasiswa, Polda Metro Filterisasi Sejumlah Wilayah di Jakarta

Tak beberapa lama dari para mahasiswa berkumpul di titik lokasi, aparat kepolisian tiba-tiba mengamankan seorang pria yang diduga sebagai provokator. 

Pria tersebut langsung diamankan polisi. Namun pria itu sempat bersikeras menolak ditangkap, ia menyatakan bahwa dirinya merupakan bagian dari masyarakat. 

"Saya juga bagian dari masyarakat," teriak pria tersebut yang langsung dibawa oleh pihak kepolisian.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X