Gudang Kimia di Cengkareng Terbakar, Puluhan Personel Damkar Diterjunkan

- Kamis, 30 Desember 2021 | 11:30 WIB
Ilustrasi kebakaran. (Istimewa)
Ilustrasi kebakaran. (Istimewa)

Sebuah gudang bahan kimia di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat terbakar pagi ini. Belasan unit mobil dan puluhan personel pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api.

"Kebakaran di Cengkareng, objek pergudangan kimia," kata Humas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Mulat Wijayanto dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Kamis (30/12/2021).

Kebakaran terjadi sekitar pukul 09.45 WIB. Lokasi gudang tersebut terletak di Jalan Kapuk Pulo Raya, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat.

Sebanyak belasan unit mobil damkar dikerahkan untuk memadamkan api. Tak hanya itu, puluhan personel damkar juga diterjunkan.

"Diterjunkan sebanyak 18 unit mobil dan 90 personel pemadam kebakaran untuk memadamkan api," beber Mulat.

Hingga saat ini proses pemadaman masih berlangsung. Belum diketahui penyebab kebakaran maupun ada tidaknya korban jiwa dalam insiden tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X