Kerumunan di Tanah Abang, Fadli Zon Sentil Menteri yang Ajak Belanja Baju Baru Lebaran

- Senin, 3 Mei 2021 | 15:10 WIB
Kolase foto Fadli Zon dan Sri Mulyani (Instagram/Antaranews)
Kolase foto Fadli Zon dan Sri Mulyani (Instagram/Antaranews)

Anggota DPR RI Fadli Zon turut berkomentar mengenai kerumunan massa yang terjadi di pusat perbelanjaan belum lama ini.

Seperti diketahui, beredar video yang memperlihatkan jumlah pengunjung Pasar Tanah Abang membludak dan viral di media sosial.

Melalui akun Twitter @fadlizon, Senin (3/5/2021), politikus Partai Gerindra ini menyentil oknum menteri yang sempat menyampaikan imbauan agar masyarakat segera berbelanja pakaian baru jelang Lebaran.

Fadli pun mengaitkan imbauan itu dengan kerumunan massa yang terjadi.

"Ada menteri yg himbau masyarakat belanja termasuk baju baru. Ada masyarakat belanja di pasar n mal hingga timbul kerumunan. Ada yg bubarkan kerumunan. #sirkusnegeribingung," tulis Fadli.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani meminta masyarakat segera belanja pakaian baru jelang Lebaran.

Hal itu diharapkan mampu membuat roda ekonomi tetap berjalan.

Sri Mulyani memanfaatkan momen Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) untuk belanja pakaian Lebaran. Dengan belanja online, diharap mampu menekan interaksi langsung dan menghindari penularan COVID-19.

Hal ini disampaikan Sri pada konferensi pers APBN KiTa edisi April 2021, Kamis (22/4/2021) lalu.

"Ada bagusnya juga Lebaran tetap pakai baju baru, beli baju baru supaya walaupun Zoom nanti pakai baju baru sehingga muncul aktivitas di masyarakat bisa terjadi. Jadi saya harapkan masyarakat tetap menyambut ini dengan gembira, dengan bersyukur namun kita juga menjaga supaya risiko terjadinya penularan tidak terjadi," katanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X