Virus Corona Bisa Dikendalikan, Hong Kong Izinkan Pendatang dengan Urusan Bisnis 

- Rabu, 29 April 2020 | 19:55 WIB
Ilustrasi virus corona di Hong Kong (Time Magz)
Ilustrasi virus corona di Hong Kong (Time Magz)

Kabar baik datang dari Hong Kong. Infeksi virus corona tampaknya bisa dikendalikan, pemerintah setempat pun mencabut sejumlah aturan pembatasan wilayah dan aktivitas. 

Mulai hari ini, Rabu (29/4/) warga Hong Kong bisa menjalani aktivitas seperti biasa. Para pendatang yang berhubungan dengan urusan seperti produksi dan bisnis diizinkan memasuki wilayah Hong Kong tanpa harus menjalani karantina 14 hari. 

Sekretaris Otoritas Kesehatan Hong Kong, Sophia Chan mengatakan, pembatasan wilayah mulai dilonggarkan meski rincian sejumlah aturan masih perlu dipatuhi. 

"Masih ada yang perlu didiskusikan kembali dengan sektor terkait. Para pendatang harus mengisi data lengkap, berapa lama singgah dan mereka diwajibkan mengikuti standarisasi kesehatan dan lain sebagainya," ujarnya sebagaimana dilansir The Straits Times, Rabu (29/4/2020). 

Di luar itu, para pendatang yang berkunjung ke Hong Kong dengan alasan liburan masih harus menjalani karantina selama 14 hari. Aturan itu diperpanjang hingga 7 Juni 2020. 

Kepala Eksekutif Carrie Lam mengumumkan, para pegawai negeri juga mulai bekerja seperti biasa mulai pekan depan. Sektor pelayanan pemerintah juga beroperasi normal, meski demikian sejumlah sekolah masih diliburkan. 

"Situasinya dapat berubah. Kami masih mengikut aturan WHO dengan mengimbau warga untuk mematuhi standarisasi kesehatan. Keringanan aturan pembatasan wilayah akan ditetapkan secara bertahap. Kami juga akan terus memantau perkembangannya," kata dia. 

Seperti diketahui, berdasarkan data Worldometers, di Hong Kong tercatat 1.038 kasus virus corona dengan total kematian 4 jiwa dan pasien sembuh 811 orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X