7 Hal Modern yang Sudah Diprediksi Sebelum Muncul

- Jumat, 28 Juni 2019 | 15:37 WIB
Wikimedia Commons/Pixabay/Unsplash
Wikimedia Commons/Pixabay/Unsplash

Di zaman serba canggih ini, ada banyak sekali hal-hal modern yang bermunculan. Misalnya, smartphone, internet, media sosial, pesawat terbang dan sebagainya. Namun ternyata, benda-benda modern itu sudah diyakini akan muncul sejak berabad tahun yang lalu.

Berikut ini 7 hal modern yang keberadaannya sudah diprediksi sejak lama, bahkan sebelum muncul di zaman sekarang:

1. Laser

-
Brightside/depositphotos.com /Wikimedia Commons

Menurut sejarah, pada tahun 1898, H.G. Wells dalam bukunya yang berjudul "The War of the Wolrds a 'Heat-Ray' mengungkapkan tentang sebuah senjata yang mampu membakar benda-benda di sekitar. Benda itu dapat melenyapkan benda tanpa bersuara, melainkan dengan kilatan cahaya saja. Di zaman itu, senjata tersebut dinamakan 'Heat-Ray' dan sekarang dikenal dengan laser.

2. Smartwatch

-
Pixabay

Jam tangan pintar atau smartwatch ini menjadi gadget yang sangat populer saat ini. Menilik sejarah, seorang sejarawan fiksi ilmiah dari Uni Soviet bernama Kir Bulychev memprediksi benda ini sejak tahun 1978. Hal ini diungkapkan Bulychev dalam bukunya berjudul 'One Hundred Years Ahead'.

3. iPad

-
Brightside/Unsplash

Siapa sangka kalau benda ini pun sudah diprediksi kemunculannya sejak sekian tahun lalu. Ya, seorang bernama Arthur Clarke pada tahun 1968 menulis buku '2001: A Space Odyssey'. Isinya menjelaskan tentang peradaban alien yang menciptakan kehidupan canggih di bumi, salah satunya adanya surat kabar elektronik yang mirip dengan tablet modern saat ini.

4. Video Chatting

-
Brightside/Wikimedia Commons

Ini sudah diprediksi pada tahun 1910 oleh seniman bernama Jean-Marc Cote. Dan benar saja, saat ini video chatting sudah sangat familiar bagi masyarakat.

5. Kartu Kredit

-
Brightside/Wikimedia Commons /Unsplash

Orang yang pertama kali mengembangkan ide kartu kredit adalah penulis fiksi ilmiah utopian, Edward Bellamy. Dia menjelaskan ide briliannya itu dalam buku yang dia tulis berjudul 'Looking Backward' pada tahun 1888.

6. Pesawat Airbus

-
Brightside/Wikimedia Commons/Unsplash

Sama seperti video chatting, kapal terbang yang saat ini kita sebut dengan pesawat terbang sudah diprediksi oleh Jean-Marc Cote pada tahun 1900. Benar saja, pesawat terbang ini sudah menjadi transportasi umum bagi masyarakat untuk bepergian jauh.

7. Smartphone

-
Brightside/Wikimedia Commons /Unsplash

Kalau yang satu ini, tentu sudah bukan barang asing lagi. Ponsel pintar pertama kali diramalkan oleh ilmuwan bernama Tesla di tahun 1926. Dia menuliskan prediksi itu di sebuah artikel yang diterbitkan oleh surat kabar The New York Times. Kemudian tahun 1964, Isaac Asimov memprediksi kemungkinan adanya sebuah komunikasi satelit tanpa kabel seperti halnya smartphone.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X