Fakta Unik Ayah Mertua Nikahi Ibu Kandung: Konsultasi Ustadz hingga 5 Bulan Tunggu Jawaban

- Jumat, 7 Agustus 2020 | 13:58 WIB
Ayah mertua nikahi ibu kandung, suaminya pun kini jadi kakak tiri. (TikTok/@yeniindriyani01)
Ayah mertua nikahi ibu kandung, suaminya pun kini jadi kakak tiri. (TikTok/@yeniindriyani01)

Ada fakta unik di balik heboh dan viralnya video pernikahan ayah mertua dengan ibu kandung. Ternyata yang menjadi semua pertanyaan para netizen pun dirasakan keluarga sebelum memutuskan untuk melangsungkan pernikahan tak lazim tersebut.

Sebelumnya postingan kreator TikTok Yenny Indriyanny yang memperlihatkan prosesi pernikahan ayah mertua dengan ibu kandungnya viral di medsos. 

"Ini pernikahan ayah mertuaku sama ibu kandungku. Gak nyangka juga bakalan jadi, karna awalnya cuman becandaan. Jadi sekarang ayah tiriku adalah mertuaku. Dan...uniknya lagi suamiku adalah kk tiriku," unggah Yenny dalam akun TikTok miliknya @yeniindriyani01.

Yenny pun menjelaskan semua yang menjadi pertanyaan para netizen setelah video ayah mertua nikahi ibu kandungnya diunggah. Paling umum netizen menanyakan apa sah pernikahan tersebut?

"Bapak nikahi Ibunya, Anak nikahi anaknya, Emang Boleh Ya? (Serius Nanya)," tanya Cay Nay.

Yenny pun coba menjawabnya. Dia menerangkan, pertanyaan umum dan mendasar itu sudah didiskusikan sebelumnya cukup lama oleh ustadz yang mengerti soal pernikahan dan penghulu.

"Intinya boleh ko menikah sama besan karna sblmnya juga kita nanya dulu sama ustad dan penghulu nya,,," jawab Yenny.

Lalu, Yenny dan seorang netizen pun terlibat perdebatan seru di kolom komentar. Seorang netizen mempertanyakan, memang tidak ada orang lain sampai harus ayah mertua menikahi ibu kandung.

"Kayak tak ada orang lain saja....," cetus pemilik akun zikrafauzan3.

"Anda bisa melawan takdir?" timpal Yenny.

"Takdir masak gk bisa dipikir," sahut Andre.

"Nunggu jawaban dari mamah saya aja 5 bulan brrti udh difikir” mas nya," jawab Yenny lagi.
 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X