7 Tindakan Paling Tidak Manusiawi Terhadap Para Tunawisma

- Jumat, 13 September 2019 | 14:58 WIB
photo/euronews/therewasanattempt/Boredpanda
photo/euronews/therewasanattempt/Boredpanda

Secara harfiah, tunawisma adalah orang yang tidak mempunyai tempat tinggal tetap. Sebagian orang bahkan menyebut tunawisma sebagai gelandangan. Biasanya mereka akan tidur di bawah kolong jembatan, taman umum, pinggir jalan, pinggir sungai, stasiun kereta api, atau berbagai fasilitas umum lain. 

Untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, mereka bergantung pada belas kasihan orang lain atau bekerja sebagai pemulung. Namun, di beberapa negara maju, ada juga orang yang memutuskan menjadi tunawisma bukan karena miskin atau tidak memiliki uang, melainkan ingin bebas dari keluarga atau lari dari tanggung jawab besar.

Dalam berbagai kasus, orang-orang yang tergolong tunawisma akan dijauhi secara langsung. Mereka pun kerap mendapat diskriminasi dari orang-orang di sekitarnya. Bahkan beberapa tempat di dunia menerapkan aturan yang cukup ketat dan tidak manusiawi untuk para tunawisma.

Dirangkum Indozone dari laman Boredpanda, Jumat (13/9), berikut ini 7 tindakan paling tidak manusiawi yang dilakukan orang-orang di sejumlah negara terhadap para tunawisma:

1. Sebuah toko di pinggir jalan sengaja mendesain hiasan bola-bola ini agar para tunawisma tidak tidur di sana.

-
photo/tx1383/Boredpanda

2. Bagian bawah jembatan layang jalan raya biasanya sering dijadikan tempat tidur bagi para tunawisma.

-
photo/rMoiraStilwell/Boredpanda

3. Ada juga yang sengaja membuat paku-paku ini di tangga kecil rumahnya.

-
photo/CommunistOrc/Boredpanda

4. Bahkan, bangku panjang yang disediakan di pinggir jalan pun ditambahi pembatas seperti ini.

-
photo/Chimichanga007/Boredpanda

5. Beberapa gedung di Paris membuat arsitektur yang tidak ramah untuk para tunawisma.

-
photo/Dégustation de Bon Sens Liège/Boredpanda

6. Saking sulitnya mencari tempat tidur, tunawisma ini sampai harus tidur seperti ini.

-
photo/euronews/Boredpanda

7. Palang-palang ini sengaja dipasang untuk mencegah para tunawisma tidur di pinggir jalan.

-
photo/therewasanattempt/Boredpanda

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X