Kemenag Imbau Umat Muslim Lakukan Salat Gerhana

- Kamis, 26 Desember 2019 | 10:18 WIB
Ilustrasi umat muslim sedang melaksanakan salat. (Antara/Yusuf Nugroho)
Ilustrasi umat muslim sedang melaksanakan salat. (Antara/Yusuf Nugroho)

Berdasarkan data astronomi, pada Kamis (16/12) bertepatan dengan tanggal 29 Rabi'ul Akhir 1441 Hijriah, akan terjadi Gerhana Matahari Cincin dan Gerhana Matahari Sebagian mulai pukul 10.34 WIB. Olehnya itu, Kementerian Agama (Kemenag) mengimbau kepada umat muslim untuk melaksanakan salat gerhana.

Melalui keterang pers yang ditandatangani Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Isman, Tarmizi yang diterima redaksi Indozone, disebutkan bahwa seluruh kawasan Indonesia dapat mengamati gerhana matahari ini. Puncak gerhana terjadi pada pukul 12.17 WIB.

"Sehubungan dengan hal itu, kaum muslim dihimbau untuk melakukan salat sunnah gerhana secara berjamaah dan melakukan khutbah, sesuai dengan tuntutan Nabi Muhammad SAW dalam pelaksanaan salat gerhana," tulisnya.

Pada poin kedua, dianjutkan bertakbir terlebih dahulu, memperbanyak zikir, istigfar, sedekah, dan amal-amal kebajikan lainnya.

"Di samping itu, kami mengimbau agar umat Islam berdoa untuk keselamatan bangsa dan negara," himbaunya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X