Pesan Sukmawati Usai Peluk Agama Hindu: Indonesia Beragam, Bertoleransi dengan Baik

- Rabu, 27 Oktober 2021 | 17:39 WIB
Sukmawati Soekarnoputri pindah agama. (photo/ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)
Sukmawati Soekarnoputri pindah agama. (photo/ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Sukmawati Soekarnoputri telah resmi keluar dari agama Islam dan memeluk agama Hindu. Prosesi pindah agama itu dilakukan di Singaraja, Bali, Selasa (26/10/2021) kemarin.

Setelah menjalani ritual Sudhi Wadani, ia berbicara soal keberagaman yang ada di Indonesia. Putri dari Presiden Soekarno itu meminta agar agama mayoritas di Indonesia tidak menjadi pemeluk yang angkuh dan tetap menghormati agama lain.

“Memang Indonesia itu beragam, bertoleransi dengan baik. Jangan mayoritas itu menjadi mayoritas yang angkuh, kemudian tidak toleransi dengan minoritas,” kata Sumawati, Rabu (27/10/2021). 

Ia menambahkan, toleransi merupakan pondasi kuat antar umat beragama di Indonesia. Untuk itu, kerukunan antar umat beragama harus dijaga.

“Tapi harus memiliki toleransi yang baik, karena kita berbangsa satu saudara di seluruh kepulauan Indonesia. Jadi, itu yang selalu ditanamkan Bung Karno,” tuturnya.

Sukmawati juga tak ingin memikirkan kritikan atau tanggapan pihak luar soal keputusannya pindah agama. Menurutnya masalah keyakinan merupakan pilihan masing-masing individu.

“Saya kira, kalau pindah agama itu kan pilihan masing-masing dengan satu proses. Ibu kan cukup panjang 66 tahun,” pungkasnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X