Duka Cita Mendalam, Jakob Oetama Wartawan Senior & Pendiri Grup Kompas Gramedia Tutup Usia

- Rabu, 9 September 2020 | 13:53 WIB
Jakob Oetama wartawan senior meninggal dunia. (Instagram/DomuaraAmbarita)
Jakob Oetama wartawan senior meninggal dunia. (Instagram/DomuaraAmbarita)

Kabar mengejutkan datang dari Pendiri Kompas Gramedia, Jakob Utama yang tutup usia dalam usia 88 tahun.

Wartawan senior itu meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta, Rabu (9/9/2020).

Kabar duka tersebut datang dari Domuara D Ambarita Editor in Chef Wartakotalive.com yang merupakan anak usaha media dari Kompas Gramedia.

Dia mengabarkan kalau Jakob Utama telah berpulang dan menjadi duka cita bagi seluruh karyawan dari Grup Kompas Gramedia.

"Selamat Jalan Pak JO, pendiri Kompas Gramedia Wafat," tulis Domuara Ambarita dalam akun media sosial miliknya seperti yang dikutip Indozone.id, Rabu (9/9/2020).

"Pendiri Kompas Gramedia #JakobOetama atau kerap disapa Pak JO, wafat hari ini, Rabu (9/9/2020), Turut berduka cita mendalam," kata pria yang akrab disapa Domu tersebut.

Domu berharap semoga warisan Jacob Oetama tentang nilai-nilai jurnalisme.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Domu D Ambarita (@domuambarita) on

"Semoga warisanmu -- tentang nilai-nilai jurnalisme yang bermakna bagi kemanusiaan: yang menghibur pada kaum papa dan berani mengingatkan yang 'berada/mapan)', dapat kami jaga dan lestarikan," katanya lagi.

Sepert yang dikutip dari Kompas TV, pihak keluarga sudah datang di Rumah Sakit Kelapa Gading.

Jenazah rencananya akan dibawa ke tempat persemayaman di Gedung Kompas Gramedia.

Jakob Oetama lahir di Borobudur, Magelang, 27 September 1931. Almarhum wafat di usianya yang memasuki 88 tahun.

Jakob Oetama mengawali karirnya pertama kali menjadi seorang guru. Namun, dia kemudian memilih jalan sebagai wartawan hingga kemudian mendirikan salah satu jaringan media besar, yakni Kompas Gramedia bersama rekannya, PK Ojong.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X