Kembangkan Kasus Pria Bawa M16 di Merauke, 6 Senjata Laras Panjang Disita

- Rabu, 3 Maret 2021 | 21:58 WIB
Pengembangan senjata api di Merauke, Papua. (Dok Humas Polda Papua)
Pengembangan senjata api di Merauke, Papua. (Dok Humas Polda Papua)

Polda Papua mengembangkan kasus pria berinisial AG yang membawa senjata api laras panjang jenis M16 beserta amunisinya di Merauke, Papua. Hingga kini, sudah ada enam senjata api laras panjang yang disita dari tangan AG.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal menyebut pihaknya melalukan pengembangan kemarin. Dari pengembangan tersebut, polisi mendapat dua pucuk senjata api disusul satu senjata api.

Baca Juga: Viral Kursi Bioskop Goyang Sendiri, Dokter Cantik Ini Tampak Tetap Kalem

"Sehingga total senjata api yang berhasil diamankan yakni berjumlah enam pucuk dan puluhan amunisi aktif," kata Kombes Kamal dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Rabu (3/3/2021)

Selaim AG, polisi mengamankan dua pelaku lainnya. Saat ini, ketiga pelaku masih dilakukan pemeriksaan intensif.

"Pelaku saat ini dalam pemeriksaan intensif oleh penyidik Sat Reskrim Polres Merauke," beber Kamal.

Seperti diketahi, Polres Merauke melakukan pantauan terhadap seorang pria yang menjadi target operasi. Singkat cerita, polisi mengamankan pria tersebut dan mengamankan tiga senjata api jenis laras panjang.

Polisi menduga senjata api beserta amunisinya akan diperjual belikan. Hingga kini polisi masih mendalami kasus tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X