Kaki Terluka usai Kecelakaan, Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Ternyata Pakai Sepeda Balap

- Jumat, 16 Oktober 2020 | 17:39 WIB
Ketua DPR Puan Maharani (kanan) berbincang dengan Wakil ketua DPR Aziz Syamsuddin (kiri) saat akan memimpin Rapat Paripurna masa persidangan III 2019-2020, di Komplek Parlemen, Jakarta, Selasa (12/5/2020).(ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
Ketua DPR Puan Maharani (kanan) berbincang dengan Wakil ketua DPR Aziz Syamsuddin (kiri) saat akan memimpin Rapat Paripurna masa persidangan III 2019-2020, di Komplek Parlemen, Jakarta, Selasa (12/5/2020).(ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)

Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin mengalami kecelakaan saat bersepeda di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (16/10/2020) pagi.

Meski terjatuh, Azis mengaku tidak mengalami luka parah. Dia hanya mendapat lecet dan juga merasa sedikit sakit.

Azis mestinya dijadwalkan bertemu wartawan di kawasan Tangerang Selatan. Namun akibat kecelakaan ini, dia terpaksa batal hadir.

Kepada wartawan, Azis mengaku mengendarai sepeda jenis roadbike atau sepeda balap.

"Iya (kecelakaan sepeda) tadi di Gelora Bung Karno (GBK)," kata Azis dikutip dari ANTARA.

Menurut Azis, kecelakaan itu tidak begitu parah. Hanya meninggalkan sedikit luka di bagian kaki.

"Luka sedikit saja di bagian kaki," ujarnya.

Artikel Menari Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X