Ini Tampang Komjen Polisi Gadungan yang Diciduk di Duren Sawit

- Sabtu, 5 Maret 2022 | 13:37 WIB
YD, jenderal polisi bintang 3 gadungan saat diamankan polisi. (Dok Istimewa)
YD, jenderal polisi bintang 3 gadungan saat diamankan polisi. (Dok Istimewa)

Seorang pria berinisial YD (58) harus berurusan dengan jajaran Polda Metro Jaya lantaran diduga menjadi polisi gadungan berpangkat Komjen Pol. Lantas, begini penampakan sang jenderal polisi bintang tiga gadungan tersebut.

Dari foto-foto yang tersebar, Sabtu (5/3/2022), tampak YD sudah dalam posisi diamankan oleh pihak kepolisian. YD terlihat tampak gagah mengenakan seragam dinas Polri dengan pangkat tiga bintang di pundaknya.

YD tampak menggunakan seragam Polri khusus yang digunakan saat momen upacara. Dia tampak sedang diapit oleh anggota polisi sungguhan.

Baca Juga: Komjen Gadungan di Duren Sawit Ternyata Diduga Tipu Wanita hingga Rp 1 Miliar

Seperti diketahui, seorang pria berinisial YD (58) diamankan oleh jajaran Polres Metro Jakarta Timur pada Jumat, 4 Maret 2022 kemarin disebuah bank di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. YD diamankan karena menjadi polisi palsu dengan pangkat Komjen.

Kasus itu sendiri bermula dari adanya informasi ke polisi jika ada pria berpangkat Komjen di salah satu bank. Singkat cerita, polisi mendatangi pria tersebut dan meminta pria itu menunjukan KTAnya.

Karena tidak bisa menunjukan KTA, pria tersebut diamankan dan kini kasusnya sudah dilimpahkan ke Polda Metro Jaya. Usut punya usut YD disinyalir juga melakukan aksi penipuan kepada seorang wanita dengan nilai uang Rp 1 miliar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X