Garuda Indonesia Siap Jemput Jemaah Umrah RI yang 'Nyangkut' di Arab

- Kamis, 27 Februari 2020 | 18:55 WIB
Ilustrasi pesawat Garuda Indonesia (Instagram/@garuda.indonesia).
Ilustrasi pesawat Garuda Indonesia (Instagram/@garuda.indonesia).

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk memastikan siap untuk mengangkut pulang jamaah umrah Indonesia yang saat ini masih berada di Arab Saudi.

Sebagaimana diketahui, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi sebelumnya mengeluarkan larangan kunjungan bagi jemaah umrah, termasuk Indonesia. Larangan tersebut dimaksudkan untuk meminimalisir risiko penularan virus corona (covid-19) masuk ke kota suci.

"Garuda komitmen bawa pulang jemaah umrah yang masih di Arab Saudi. Kita siap pergi kosong, bawa pulang," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra di kantor Garuda Indonesia, Kebon Sirih, Jakarta, Kamis (27/2/2020).

Irfan mengakui, sesaat sebelum pemerintah Arab Saudi mengeluarkan pengumuman, Garuda Indonesia masih sempat akan menerbangkan jemaah umrah ke Arab Saudi. Meski demikian, belakangan penerbangan tersebut ditolak oleh otoritas Arab Saudi.

"Beberapa sudah berangkat, kita tadi pesawat GA 80 tetap berangkat dengan isi, tapi saya baru dapat informasi ditolak berangkat, di check-in counter dinyatakan tidak boleh berangkat," kata dia.

Menurut Irfan, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan pemerintah Arab Saudi terkait rencana pemulangan jemaah umrah yang saat ini berada di Arab Saudi. Ia mengakui, hal itu tidak gampang untuk dilaksanakan.

"Pihak Kementerian sedang mencoba menghubungi pemerintah Arab Saudi, tapi kelihatannya ini cukup sulit," pungkasnya.

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X