Viral Wanita Berpakaian 'Serba Putih' Minta Uang ke Warga, Ternyata Terlilit 11 Pinjol

- Senin, 16 Mei 2022 | 10:16 WIB
Wanita berpakaian serba putih diamankan petugas. (Dok. Polda Lampung)
Wanita berpakaian serba putih diamankan petugas. (Dok. Polda Lampung)

Media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan viral video seseorang wanita yang mengenakan pakaian berwarna putih tertutup dan menggunakan kacamata hitam yang meminta sumbangan ke rumah warga di Kabupaten Pringsewu, Lampung. Hal ini pun membuat Polisi turun tangan dengan mengamankan orang tersebut.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menjelaskan bahwa memang benar pihaknya sudah mengamankan seseorang berpakaian putih tertutup dan berkacamata yang kerap datang ke rumah warga untuk meminta sumbangan.

"Betul. Pasca kejadian itu (viral di media sosial) sudah diamankan dan dilakukan pemeriksaan interogasi," kata Pandra kepada Indozone, Senin (16/5/2022).

Pandra menjelaskan orang berpakaian serba putih tertutup dan diamankan pada hari Minggu 15 Mei 2022. Setelah diamankan jajaran Polres Pringsewu, orang berpakaian serba putih tersebut merupakan seorang wanita berinisial NH (43).

Dikatakan Pandra setelah dilakukan pemeriksaan oleh jajaran Polres  Pringsewu, yang bersangkutan melakukan tindakan meminta sumbangan karena terlilit pinjaman online (Pinjol).

"Kenapa dia sampai begitu? Karena dia karena terlilit pinjol," jelas Pandra.

BACA JUGA: Perjuangan Pak Engkos Pengidap Tumor Ini Bikin Pilu: Bapak Mah Tinggal Nunggu Umur

Ia mengungkapkan bahwa NH merupakan seorang petani dan terlilit pinjol karena pandemi Covid-19 yang membuat pekerjaannya menjadi tidak maksimal. Karena itu NH nekat meminjam 11 aplikasi pinjol dengan total uang yang dipinjam sebesar Rp39 juta.

"Dia melakukan pinjol ini sampai dengan Rp39 juta, melalui 11 pinjaman online," ucapnya.

Pandra menuturkan NH sudah meminta maaf kepada warga Pringsewu atas tindakannya. Kemudian berjanji tidak akan mengulanginya, di satu sisi warga pun disebut Pandra sudah memaafkan.

"Setelah dilakukan pemeriksaan interogasi seluruh masyarakat tidak ada yang terancam karena dia tidak pernah mengeluarkan kata ancaman," tukasnya.  

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X