Tersangka Penembakan di SMA Oxford High School Didakwa dengan Terorisme

- Kamis, 2 Desember 2021 | 16:40 WIB
Penghormatan kepada korban penembakan di Oxford High School. (REUTERS/ Seth Herald)
Penghormatan kepada korban penembakan di Oxford High School. (REUTERS/ Seth Herald)

Tersangka penembakan di SMA Oxford High School di Oxford Township, Michigan, Selasa (30/11/2021), didakwa dengan pasal pembunuhan dan terorisme.

Jaksa Karen McDonald mengatakan penembakan yang dilakukan remaja laki-laki  berusia 15 tahun itu telah direncanakan. Hal itu berdasarkan beberapa bukti digital yang telah dikumpulkan tim penyelidik.

"Dia sengaja membawa pistol hari itu dengan maksud untuk membunuh siswa sebanyak yang dia bisa," kata asisten jaksa Marc Keast.

Dilansir RT, tersangka bernama Ethan Crumbley dilaporkan menggunakan pistol yang dibeli ayahnya empat hari sebelumnya. Pada hari kejadian, Ethan membawa sebanyak 45 butir peluru.

Baca juga: Penembakan di SMA AS Tewaskan 3 Siswa, Tersangka Masih di Bawah Umur

"Senjata yang digunakannya ialah pistol 9mm Sig Sauer SP 2022," kata Sheriff Mike Bouchard kepada media,Selasa (30/11/2021) malam.

Insiden ini awalnya menewaskan tiga siswa, tapi pada hari Rabu (1/12/2021) korban penembakan menjadi empat orang.

Keempat korban tersebut ialah, Tate Myre (16 tahun), Hana St. Juliana (14 tahun), Madisyn Baldwin (17 tahun), dan Justin Shilling (17 tahun).

Menurut database The Associated Press, USA TODAY dan Northeastern University Mass Killings, penembakan di SMA Oxford High School merupakan yang paling mengerikan sejak pembantaian di SMA Santa Fe, Texas, pada 2018.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X