Viral Balap Liar di Gunung Sahari, Dibubarkan Polisi Pakai Gas Air Mata

- Senin, 9 Agustus 2021 | 12:39 WIB
Aksi balap liar di Gunung Sahari, Jakarta Pusat. (Instagram/wargajakarta.id)
Aksi balap liar di Gunung Sahari, Jakarta Pusat. (Instagram/wargajakarta.id)

Aksi balap liar kembali terjadi di kawasan Gunung Sahari, Jakarta Pusat dini hari tadi hingga viral di media sosial. Polisi pun membubarkan aksi balap liar tersebut menggunakan gas air mata.

Dilihat Indozone di akun Instagram wargajakarta.id, terlihat sebuah video menampilkan aksi balap liar atau trek-trekkan di hingga menutup ruas jalan di sana. Aksi balap liar tersebut berlangsung di Jalan Gunung Sahari Raya, Sawah Besar, Jakarta Pusat dini hari tadi.

"Aksi balap liar masih saja terjadi di jalanan ibu kota. Balapan liar dimulai sejak sekitar pukul 01.00 WIB ini berlangsung hingga pukul 04.00 WIB," tulis akun wargajakarta.id dalam postingannya seperti dilihat pada Senin, (9/8/2021).

Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom membenarkan adanya aksi balap liar tersebut. Maulana menyebut pihaknya sempat membubarkan aksi balap liar itu menggunakan gas air mata.

"Kita bubarin pake jembelm semalam. (Dibubarkan pakai) Gas air mata tapi yang tipis," kata Maulana saat dihubungi wartawan.

Saat membubarkan aksi trek-trekkan tersebut, polisi juga mengamankan sejumlah pelaku balap liar. Para pelaku yang diamankan tersebut ternyata sempat diamankan beberapa waktu yang lalu.

BACA JUGA: Viral Pemberian Vaksin Hampa di Jakut, Polisi Turun Tangan

"Sudah pernah kita amankan. Rata-rata anak di bawah umur," ungkap Maulana.

Hingga saat ini polisi masih menginterogasi para pelaku balap liar tersebut. Polisi juga melakukan penindakan hukum terhadap para pelaku.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X