Video Kebakaran Hutan Hebat di Turki, Nyaris Merembet ke Resor Mewah di Pinggir Pantai

- Jumat, 30 Juli 2021 | 10:29 WIB
Kebakaran hutan hebat di kawasan kota wisata Manavgat, Provinsi Antalya, pesisir Mediterania Turki, Kamis (29/7/2021). (Tangkapan layar/Twitter)
Kebakaran hutan hebat di kawasan kota wisata Manavgat, Provinsi Antalya, pesisir Mediterania Turki, Kamis (29/7/2021). (Tangkapan layar/Twitter)

Beredar video yang memperlihatkan kebakaran hutan sangat hebat yang terjadi di selatan Turki baru-baru ini. Kebakaran tersebut terjadi di daerah wisata Kota Manavgat, Antalya.

Dalam video viral yang diunggah oleh akun Twitter @who98408150 itu, terlihat lokasi kebakaran hutan terjadi di dekat sebuah resor mewah di pinggir pantai.

Diketahui, Antalya merupakan salah satu tujuan wisata populer bagi wisatawan Eropa. Antalya selalu dikunjungi wisatawan pada periode musim panas di belahan bumi bagian utara.

Sebelumnya, kebakaran hutan hebat melanda kawasan wisata Kota Manavgat dan distrik Akseki di Antalya, daerah pesisir Mediterania Turki itu terjadi pada Kamis (29/7/2021). 

Badan Penanggulangan Bencana dan Kondisi Darurat Turki (AFAD) dalam keterangan resminya mengabarkan bahwa kebakaran itu telah menewaskan sedikitnya tiga orang dan 138 orang lainnya terkena dampak.

-
Lokasi kebakaran hutan. (Tangkapan layar/Google Maps)

Ada sebanyak 58 orang yang terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Satu di antaranya dilaporkan mengalami luka yang cukup parah.

Akibat kebakaran itu, banyak rumah warga, perkantoran, gudang, kendaraan, hingga lahan pertanian warga rusak parah.

Bulan Sabit Merah Turki saat ini telah melakukan pertolongan pertama terhadap warga yang terdampak dengan mendirikan dapur lapangan, mengirimkan sebanyak lima kendaraan katering, dan unit dapur darurat dengan daya tampung lebih dari 20.000 orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X