Presiden PKS Kritik Pembangunan Tak Hanya Sekedar Jalan Tol

- Jumat, 20 Agustus 2021 | 18:08 WIB
Tangkapan layar presiden PKS Ahmad Syaikhu. (Istimewa).
Tangkapan layar presiden PKS Ahmad Syaikhu. (Istimewa).

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menegaskan membangun Indonesia tak hanya sekedar membangun jalan tol, gedung, bandara dan pelabuhan saja. Namun yang paling utama justru membangun kualitas dan kapasitas manusianya.

"Membangun Indonesia bukan hanya sekedar membangun jalan tol, gedung, bandara, dan pelabuhan. Membangunan tidak bisa direduksi dengan pembangunan fisik, infrastruktur semata. Justru yang paling utama adalah membangun kualitas dan kapasitas manusianya," kata Syaikhu dalam pidato politiknya dalam acara CSIS, Jumat (20/8/2021).

Dia menekankan Indonesia bukan negara kapitalisme liberal, di mana meletakan kepentingan pertumbuhan ekonomi lebih utama dari nilai-nilai kemanusiaan.  Indonesia menurut Syaikhu bukan juga negara totalitarian yang melampaui batas kewenangan merampas hak-hak rakyat demi tercipta stabilitas politik dan keamanan.

"Tujuan sejati pembangunan nasional adalah membangun manusia Indonesia, bukan sekedar membangun di wilayah Indonesia," beber dia.

Baca Juga: Tokoh Papua Semprot Megawati: Harusnya Mama Tangisi Rakyat yang Kurus Kelaparan

Syaikhu menilai pembangunan infrastruktur yang hanya menopang sumber daya manusia, bukan berarti pembangunan infrastruktur tidak diperlukan. Namun harus seiring sejalan dengan pembangunan sumber daya manusia.

"Pembangunan infrastruktur hanya menopang sumber daya manusia, bukan berarti pembangunan infrastruktur tidak diperlukan, tidak. Tapi harus beriring, sejalan dengan pembangunan sumber daya manusia," jelas dia.

"Sebagai bangsa kita harus mengubah paradigma pembangunan, dari pembangunan berorientasi ekonomi, menjadi pembangunan berorientasi manusia. Perekonomian nasional akan tumbuh lebih tinggi jika Indonesia mampu menciptakan SDM-SDM unggul yang berdaya saing global," tambahnya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X