Pangdam Jaya: Habib Rizieq Bukan Musuh, Tapi Kita Waspadai Ucapan dan Tindakannya

- Rabu, 25 November 2020 | 17:15 WIB
Habib Rizieq Shibab (HRS) beserta keluarga tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020).  (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)
Habib Rizieq Shibab (HRS) beserta keluarga tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)

Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menyebut dirinya tidak menganggap pentolan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) sebagai musuh. Namun, dia menyebut dirinya mewaspadai ucapan-ucapan hingga tindakan HRS.

"Saya tidak pernah mengajak bahwa FPI atau yang lain itu sebagai musuh itu tidak ada, Habib Rizieq sebagai musuh itu tidak ada, itu saudara-saudara kita ya," kata Mayjen Dudung di Makodam Jaya, Jakarta, Rabu (25/11/2020)

Dudung menyebut dirinya menganggap Habib Rizieq sebagai saudaranya. Dia juga tidak menampik jika HRS memiliki pengetahuan atau ilmu yang lebih terkait agama Islam.

"Habib Rizieq orang berilmu dan sebagainya, luar biasa. Tidak kemudian kita bermusuhan dengan dia, tidak," tegas Dudung.

Meski begitu, Dudung menyebut dirinya hanya mewaspadai ucapan-ucapan dari Habib Rizieq. Ucapan yang diwaspadai berkaitan dengan ajakan revolusi yang kerap digelorakan oleh HRS.

BACA JUGA: Pangdam Jaya Batalkan Reuni 212, FPI: Tegas Banget Kalau Sama Kita

"Yang kita waspadai, yang kita tidak berikan izin itu adalah ucapan dan tindakannya, itu yang membahayakan persatuan dan kesatuan bangsa ya," kata Dudung.

"Yang mengajak revolusi dan sebagainya itu yang kita hindarkan sehingga saya harus tegas bukan karena orangnya tetapi karena ajakan-ajakannya yang sudah pengaruhi retaknya kesatuan dan persatuan bangsa ini yang harus kita jaga. Jangan sampai kita terkontaminasi dengan pengaruh luar maupun dalam," pungkas Dudung.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X