Antisipasi Mudik Lewat Jalur Tikus, Wagub DKI Minta Ada Kesadaran Warga

- Jumat, 9 April 2021 | 10:02 WIB
Wagub DKI Ahmad Riza Patria (Instagram)
Wagub DKI Ahmad Riza Patria (Instagram)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, pihaknya melalui Dinas Perhubungan akan mengantisipasi warga yang mudik melalui jalan-jalan tikus jelang musim Lebaran nanti.

"Celah-celah bagi mereka yang ingin mudik apalagi lewat jalur jalur tikus itu sudah diantisipasi," ucap Riza di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Jumat (9/4/2021).

Kendati demikian, menurut politikus Partai Gerindra ini, yang paling penting adalah kesadaran masyarakat untuk mematuhi larangan mudik itu sehingga tidak ada niatan untuk mencari jalan tikus.

Baca juga: 6 Tahun Nikah Tak Bisa Mencintai Suami, Wanita Ini Heran karena Pernikahan Terasa Hambar

"Namun demikian yang paling penting adalah kesadaran warga sendiri, bukannya kita membatasi dalam arti menutup pintu, yang penting kita ingin ada kesadaran," ungkapnya.

"Sekalipun pintunya terbuka tapi kalau kesadaran masyarakat lebih baik itu jauh lebih baik , ebih mulia ada kesadaran," tambah Riza Patria.

Lebih lanjut, Riza pun menilai dalam menaati aturan larangan mudik sama dengan menerapkan protokol kesehatan, yakni diperlukan kesadaran dari setiap masyarakat untuk menjalaninya.

"Kalau semua harus ada regulasi semua harus ada aparat, harus ada sanksi, pertanyaannya di mana letak kesadaran kita," tandasnya.

 

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X