Anies Belum Klarifikasi Dana Formula E yang Nganggur, DPRD: Jadi Isu Negatif Terus

- Selasa, 2 Februari 2021 | 11:19 WIB
Lokasi balapan Formula E Jakarta E-Prix saat ini masih jadi polemik. (Twitter/@Jakarta_ePrix)
Lokasi balapan Formula E Jakarta E-Prix saat ini masih jadi polemik. (Twitter/@Jakarta_ePrix)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali didesak untuk mengklarifikasi anggaran atau fee sebesar Rp560 miliar yang menganggur pada ajang Formula E karena telah dinyatakan ditunda akibat adanya pandemi Covid-19.

"Sebenarnya hal itu sederhana. Sampaikan saja terbuka berapa APBD yang sudah terpakai, dan buat apa saja," ucap anggota DPRD DKI Gilbert Simanjuntak kepada Indozone, Selasa (2/2/2021).

Pasalnya, menurut Gilbert, apabila Anies hanya mengumumkan Formula E ditunda dan anggaran tidak hangus, maka hal tersebut akan menjadi polemik dan tuduhan negatif karena tidak dijelaskan status dari dana itu.

"Selain itu dibuka persoalan dengan jelas, jadi publik mengerti dan tidak jadi tuduhan lagi," terangnya.

Baca Juga: Update Kasus Bansos Covid-19, Perantara Kader PDIP Terima Rp1,5 M & Dua Sepeda Brompton

Kendati demikian, hingga kini Anies Baswedan belum mengklarifikasi status dan angka dari anggaran tersebut. Maka, anggota fraksi PDI Perjuangan ini menilai akan menuai masalah dan isu negatif dari warga DKI.

"Selama tidak mau klarifikasi, maka ini akan jadi masalah sampai kapan pun. Jadi isu negatif selama tidak diklarifikasi. Buat saja press conference, lalu buka data. Seharusnya itu uang rakyat, jadi harus dipertanggungjawabkan," beber Gilbert.

Seperti diberitakan sebelumnya, Wakil Ketua DPRD DKI Zita Anjani telah mengeluarkan pernyataan agar Anies mengklarifikasi angka dan status anggaran dari Formula E tersebut.

"Tidak sedikit yang bertanya kemana uangnya? Kenapa tidak untuk Covid saja, dan lain-lain. Saya pikir, lebih bijak kalau Gubernur yang langsung klarifikasi saja. Jawab pertanyaan publik dengan data dan fakta. Jangan sampai rakyat hanya menerka-nerka, akhirnya timbul hoaks," ungkap Zita.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X