Pria ini Bagikan Kisah Dirinya Ikut Unjuk Rasa, Disaat Ayahnya Bertugas Amankan Pendemo

- Sabtu, 10 Oktober 2020 | 00:08 WIB
Cuplikan video pria yang demo disaat ayahnya bertugas mengamankan pendemo. (photo/TikTok/@bobbyanggaradwip)
Cuplikan video pria yang demo disaat ayahnya bertugas mengamankan pendemo. (photo/TikTok/@bobbyanggaradwip)

Beberapa hari ini terjadinya aksi unjuk rasa diberbagai daerah terkait RUU Cipta Kerja yang telah disahkan oleh DPR RI.

Namun tak selamanya aksi unjuk rasa berada dalam keadaan tegang, ada juga yang aksi yang damai.

Seperti video yang satu ini, pria dengan akun bobbyanggaradwip, Kamis (8/10) membagikan unggahannya saat dirinya mengikuti aksi unjuk rasa di Banja, Jawa Barat.

Diketahui, aksi mereka diterima langsung oleh Ketua DPRD Kota Banjar dan perangkat DPRD setelah selesai Peserta membubarkan diri dengan tertib dan aman.

Nah, saat dirinya berdemo iya menjelaskan bahwa ayahnya merupakan polisi yang mengamankan pendemo di daerah tersebut.

"Siapa yang anaknya ikut demo? bapaknya pun ikut mengamankan pendemo," tulisnya.

Terlihat dirinya sempat berfoto dengan sang ayah saat sedang melakukan aksi dengan damai. Sontak video tersebut viral di sosmed.

Hingga kini video tersebut telah ditonton hingga 6,7 juta kali dan mendapatkan berbagai komentar dari netizen.

"Pas istirahat demo, nyamperin bokapnya gini, 'pa bagi duit mo beli tejus gula batu' :)" ujar akun namaguesiapa28.

"Pasti bunda senang di rumah punya anak bapak kompak seperti ini," kata akun temannyatehcelup.

"The best kak, bilangin sama ayahnya makasih," tutur akun ditady65.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X